Dark/Light Mode

Tujuh Kadis Sidoarjo Terinfeksi Wabah Corona

Kamis, 3 September 2020 22:44 WIB
Tujuh  Kadis Sidoarjo Terinfeksi Wabah Corona

RM.id  Rakyat Merdeka - Jumlah pasien positif Covid-19 terus bertambah. Sebanyak tujuh orang pejabat setingkat kepala dinas atau eselon dua di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur positif terpapar corona.

Plh Bupati Sidoarjo Achmad Zaini mengatakan, tujuh orang kepala pejabat eselon dua atau setingkat kepala dinas itu terpapar corona setelah mengikuti uji usap bersama dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan juga pegawai non ASN lainnya.

Baca juga : Duo Real Sociedad, David Silva-Oyarzabal Positif Corona

"Setelah dilakukan uji usap terhadap 759 orang ASN dan non ASN, hasilnya ada 38 positif. Dari jumlah itu, sebanyak tujuh di antaranya setingkat eselon dua atau kepala dinas," katanya, Kamis (3/9).

Untuk mencegah penyebaran covid, pihaknya memberlakukan sistem 50 persen masuk dan 50 persen bekerja di rumah.

Baca juga : Lagi, 88 Karyawan Pabrik di Bekasi Ketularan Corona

"Sejak 1 September sudah diberlakukan sistem kerja 50 persen masuk dan sepekan kemudian 50 persen lainnya masuk sehingga layanan kepada masyarakat tetap berjalan," katanya.

Ia mengatakan, tidak ada yang berubah terhadap pelayanan di masyarakat karena kantor pelayanan masih tetap beroperasi seperti biasa.

Baca juga : TVRI Gondol Anugerah Televisi Ramah Anak

"Selain itu, juga tidak ada penambahan klaster ASN karena lokasi kantor ASN yang terpapar itu terpencar satu dengan lainnya," katanya.

Dari data yang ada, jumlah pasien positif di Kabupaten Sidoarjo hari ini sebanyak 5.276 orang. Kemudian yang dilaporkan meninggal dunia sebanyak 340 orang. [KPJ]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.