Dark/Light Mode

Dubes India Lirik Jembatan Merah Putih Jadi Lokasi Festival Yoga

Kamis, 27 Juni 2019 12:16 WIB
Pradeep Kumar Rawat
Pradeep Kumar Rawat

RM.id  Rakyat Merdeka - Baru pertama kali menginjak- kan kaki di Ambon, Maluku, Duta Besar India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat langsung dapat ide. Dia ingin Maluku, khususnya kota Ambon jadi tuan rumah pelaksanaan Festival Yoga Internasional 2020.

“Pertama kali ke Ambon, saya langsung tertarik dengan budaya, masyarakat dan arsitekturnya,” ungkap Dubes Rawat usai ber- temu Sekda Maluku, Hamin Bin Thahir di Ambon, Selasa (25/6).

Baca juga : Sah, Erick Thohir Jadi Anggota IOC Members

Dia menyebut ada kemiripan kondisi karakteristik antara Ambon dan India. Salah satunya adalah masyarakat yang senang musik dan budaya.

“Saya tertarik dengan berbagai pembangunan yang ada di sini. Ambon ideal untuk menjadi tempat diselenggarakannya Festival Yoga Internasional pada Juni 2020,” tuturnya.

Baca juga : Kesenian Indonesia Meriahkan Museum Night 2019 di Budapest

Dalam pernyataan persnya, Dubes Rawat mengatakan salah satu lokasi yang menarik untuk diselenggarakannya festival yoga adalah kawasan di bawah Jembatan Merah Putih (JMP) yang melintasi Teluk Dalam Ambon. JMP merupakan simbol pembangunan dan pariwisata dengan pesona menarik.

“Sehingga kami menawarkan Festival Yoga Internasional di sana, makanya kami meminta dukungan, baik dari Pemprov Maluku maupun Pemkot Ambon,” tutur dubes yang hobi berbatik ini.

Baca juga : HK Metals Utama Bidik Ekspansi Bisnis Ke Australia Dan Kanada

Dari sisi Pemerintah Daerah Ambon, Hamin mengatakan niatan Dubes Rawat sangat bagus. Kesempatan ini bisa mendongkrak sektor pariwisata kota di timur Indonesia itu. Selain itu, Dubes Rawat juga menawarkan kerja sama di bidang budaya dan seni.

“Kita tentu senang jika bisa bekerja sama di sektor musik, budaya, kelautan dan perikanan, pertanian, SDM (Sumber Daya Manusia) dan pengelolaan SDA (Sumber Daya Alam) serta lainnya yang saling menguntungkan kedua belah pihak,” tandas Hamim.[DAY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.