Dark/Light Mode

Ribuan Orang Tewas Akibat Gempa

Dunia Gandengan Tangan Bantu Rakyat Afghanistan

Jumat, 24 Juni 2022 08:05 WIB
Seorang kakek terlihat terpaku, menatap pilu reruntuhan bangunan akibat gempa di wilayah Paktia, Afghanistan.(Getty Images/Sardar Shafaq)
Seorang kakek terlihat terpaku, menatap pilu reruntuhan bangunan akibat gempa di wilayah Paktia, Afghanistan.(Getty Images/Sardar Shafaq)

 Sebelumnya 
Pemerintah China juga menyampaikan kesiapannya menyalurkan bantuan kemanusiaan darurat ke Afghanistan. Berbicara kepada media dalam konferensi pers, Kamis, juru bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin menyampaikan belasungkawa mendalam kepada korban gempa di Afghanistan.

“Afghanistan adalah tetangga bersahabat, dan China bersedia menyalurkan bantuan kemanusiaan darurat sesuai kebutuhan masyarakat Afghanistan,” ucap Wang.

Baca juga : RS Afghanistan Ada Yang Hanya Punya 5 Tempat Tidur

Amerika Serikat (AS) juga menyatakan kesedihannya. Dan, akan mencari cara untuk mengirimkan bantuan. Menteri Luar Negeri Antony Blinken mengatakan, mitra kemanusiaan AS sudah merespons, termasuk dengan mengirim tim medis untuk membantu mereka yang terkena dampak.

Uni Eropa juga berupaya mengirimkan bantuan kemanusiaan ke Afghanistan. Perwakilan UE untuk Afghanistan Tomas Niklasson mencuit di akun Twitter-nya bahwa pihaknya terus memonitor kondisi di area bencana.

Baca juga : Indonesia Care Galang Kepedulian Gempa Afganistan

“Uni Eropa terus memantau dan siap memberikan bantuan dan berkoordinasi untuk menyalurkan bantuan,” cuit Niklasson.

Negara tetangga Afghanistan, Pakistan, yang merasakan getaran gempa dan melaporkan satu korban jiwa, juga menawarkan bantuan kemanusiaan.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.