Dark/Light Mode

Duta Besar Indonesia Untuk Ethiopia Al Busyra Basnur

Semangat Kemerdekaan, Warga Lokal Ikut Lomba 17-an

Rabu, 17 Juli 2019 04:19 WIB
Dubes Al Busyra Basnur (kelima kiri belakang) berpose bersama tim voli pemuda Ethiopia di lomba HUT RI di KBRI Addis Ababa, Minggu (14/7). (Foto : KBRI Addis Ababa).
Dubes Al Busyra Basnur (kelima kiri belakang) berpose bersama tim voli pemuda Ethiopia di lomba HUT RI di KBRI Addis Ababa, Minggu (14/7). (Foto : KBRI Addis Ababa).

RM.id  Rakyat Merdeka - Meski belum 17 Agustus, semangat merayakan kemerdekaan Indonesia sudah dirasakan di Kedutaan Besar Indonesia di Addis Ababa, Ethiopia.

Pimpinan dan tokoh organisasi pemuda Ethiopia berkumpul di KBRI Addis Ababa untuk ikutan rangkaian lomba peringatan Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia, Minggu (14/7).

Dalam keterangan persnya, para pemuda dan tokoh Ethiopia itu tergabung dalam Organisasi Pemuda Ethiopia di antaranya Youth 2 Youth, Safe Life dan Trash to Cash. Mereka mengikuti perlombaan khas Indonesia saat peringatan hari kemerdekaan.

Baca juga : Berbagi Pengalaman Soal Manfaat Pemindahan Ibu Kota

Mereka bertanding dengan tim Indonesia dalam pertandingan persahabatan bola voli, memasukkan pensil ke dalam botol, membawa kelereng, jalan balon dan makan kerupuk.

Sebelum pertandingan, puluhan pemuda Ethiopia ikut senam bersama dengan masyarakat Indonesia, menari Maumere dan Poco-poco.

“Kami senang sekali dilibatkan dalam kegiatan HUT RI karena melalui pertandingan persahabatan ini kami bisa berkenalan dengan pejabat, staf dan masyarakat Indonesia di Ethiopia,” ujar CEO Safe Light, Sileshi.

Baca juga : Dubes Venezuela Nyekar Ke TMP Kalibata Untuk Rayakan Hari Kemerdekaan Ke-208

“Kami juga tidak mengira Indonesia merayakan ulang tahun kemerdekaan dengan acara yang ramai dan meriah. Kecuali olahraga bola voli, semua cabang pertandingan dan perlombaan yang diselenggarakan, baru bagi kami. Kami belum pernah mengenalnya,” imbuhnya.

Duta Besar Indonesia untuk Ethiopia Al Busyra Basnur menyaksikan rangkaian lomba dan bertindak sebagai juri. “Kita mengundang dan melibatkan sebanyak mungkin tokoh pemuda Ethiopia dalam berbagai kegiatan di KBRI Addis Ababa, karena ini bagian dari diplomasi publik dan upaya meningkatkan hubungan antara masyarakat Indonesia dan Ethiopia,” jelas Dubes Al Busyra Basnur.

Sepanjang hari, tim KBRI Addis Ababa berhadapan dengan tim pemuda Ethiopia. Gelak tawa terdengar selama pertandingan berlangsung. Sebagai penyemangat dan bentuk persahabatan, pihak KBRI Addis Ababa memberi penghargaan tim pemuda Ethiopia sebagai tim paling kompak dan penuh semangat.

Baca juga : Promosikan Yoga Bareng Kemenpar

Acara diakhiri dengan makan bersama, menikmati menu buatan kru KBRI seperti sate ayam, mie goreng, nasi goreng, bakwan dan rendang. [DAY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.