Dark/Light Mode

Dubes Ukraina Untuk Indonesia Vasyl Hamianin

Rayakan Kemerdekaan Di Tengah Perang Dengan Rusia

Sabtu, 27 Agustus 2022 07:12 WIB
Dubes Ukraina Vasyl Hamianin. (Tangkapan Layar YouTube)
Dubes Ukraina Vasyl Hamianin. (Tangkapan Layar YouTube)

 Sebelumnya 
Sementara Rusia, menurut Hamianin, meminta Ukraina melepaskan wilayahnya. Ukraina telah menegaskan tidak akan memberikan wilayahnya demi perdamaian. Lebih lanjut, Hamianin menyerukan agar dunia bersama-sama melawan agresi Rusia demi kemanusiaan.

Baca juga : Andalkan Pemain Muda, Aji Nggak Percaya The Winning Team

“Anda tidak harus jadi Ukraina untuk mendukung Ukraina atau memahami rasa sakit yang kami rasakan. Anda hanya harus menjadi manusia untuk membantu melawan agresi dan ekspansi,” tandasnya.

Baca juga : Pelaku Usaha Pengendalian Hama Minta Kemudahan Perpanjangan Izin Operasional

Perayaan Hari Kemerdekaan Ukraina di Indonesia digelar di Jakarta di Sekretariat Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI), Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (24/8). Acara ini juga dihadiri pendiri FPCI Dino Patti Djalal serta mantan Dubes RI untuk Ukraina Yudi Chrisnandi.

Baca juga : Puan Ingatkan Perusahaan Dan Petani Harus Sinergi

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Ukraina dan lagu kebangsaan Indonesia. Setelahnya, ditayangkan video situasi Ukraina sebelum dan setelah terjadi invasi Rusia. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.