Dark/Light Mode

Mulai Januari 2020, Anak SD Malaysia Gratis Sarapan Sehat

Senin, 26 Agustus 2019 21:16 WIB
Menteri Pendidikan Malaysia Maszlee Malik, ingin memastikan seluruh anak SD di negerinya memenuhi standar kecukupan gizi. (Foto: Facebook)
Menteri Pendidikan Malaysia Maszlee Malik, ingin memastikan seluruh anak SD di negerinya memenuhi standar kecukupan gizi. (Foto: Facebook)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Pendidikan Malaysia Maszlee Malik memastikan mulai Januari tahun depan, seluruh anak SD di Malaysia akan mendapat sarapan pagi gratis.

Maszlee menegaskan, kementeriannya sangat peduli terhadap asupan nutrisi para siswa, dan mendorong munculnya berbagai insentif, agar kebutuhan gizi para siswa dapat terpenuhi.

Baca juga : Menpora Malaysia Kritis, Tapi Berbudi

"Anak-anak kita memerlukan jadwal makan yang teratur dan bergizi seimbang, agar mereka selalu sehat dan aktif. Ini juga penting untuk menjaga konsentrasi mereka dalam belajar," ujar Maszlee melalui pernyataan yang diposting dalam akun Facebook-nya, Senin (26/8).

"Karena itu, terhitung Januari 2020, Kementerian Pendidikan akan memberikan sarapan pagi gratis untuk anak-anak SD di seluruh Malaysia. Mereka akan mendapat menu yang sehat dan lezat. Kami juga akan memastikan anak-anak bersekolah dengan bahagia," imbuhnya.

Baca juga : Sultan Brunei dan Raja Malaysia Saling Beri Gelar Kehormatan

Pernyataan Maszlee tidak mengindikasikan bahwa program sarapan pagi itu akan menggantikan Rancangan Makanan Tambahan/RMT untuk anak-anak tak mampu.

Untuk diketahui, Program RMT telah diluncurkan pada tahun 1979, di bawah pemerintahan Barisan Nasional. Melalui program RMT, anak-anak di Semenanjung Malaysia mendapat jatah makanan seharga 2,5 ringgit atau Rp 8.500 per hari atau 190 hari per tahun.

Baca juga : Jelang Sidang Tahunan MPR 2019, MPR Terus Maksimalkan Persiapan

Sedangkan anak-anak yang berdomisili di Sabah dan Sarawak, diberikan makanan senilai 3 ringgit atau Rp 10.200 per hari atau 190 hari per tahun.

Terkait hal ini, Deputi Menteri Pendidikan Malaysia Teo Nie Ching mengatakan, pada tahun 2018, pihaknya telah mengalokasikan 289 juta ringgit untuk Program RMT. Rinciannya, 250 ringgit untuk membeli makanan. Sisanya, 39 ringgit, untuk membeli susu atau makanan lain. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.