Dark/Light Mode

500 Hari Tinggal Di Dalam Gua

Rabu, 19 April 2023 06:24 WIB
Beatriz Flamini berpose di goa. (Foto Reuters)
Beatriz Flamini berpose di goa. (Foto Reuters)

RM.id  Rakyat Merdeka - Beatriz Flamini (50) menghabiskan 500 hari tinggal di dalam gua sedalam 70 meter di Granada, Spanyol. Flamini berhasil melalui tantangan hidup di dalam gua, tanpa kontak dengan dunia luar paling lama.

Pendaki gunung asal Spanyol itu memulai tantangannya sejak Sabtu, 20 November 2021. Dia mengakhiri tantangan tersebut Jumat, 14 April 2023.

Baca juga : Taring KPK Malah Tambah Tajam

Sebagai tambahan, saat memulai tantangan, Flamini masih berusia 48 tahun. Kini, usianya 50. Setelah keluar, Flamini kemudian menceritakan pengalamannya. Dia menyebutnya sebagai hal yang luar biasa.

Meski tak melakukan kontak dengan dunia luar, Flamini merasa waktu berlalu dengan cepat. “Saat dijemput keluar, saya sedang tidur. Saat itu sebenarnya saya merasa belum selesai,” ujar Flamini, dikutip dari Gulf News, kemarin.

Baca juga : Pencuri Bugil Ketangkap Di Kolam Renang Warga

Selama tinggal di gua, Flamini sebenarnya bisa menekan tombol untuk menyudahi tantangannya. Tapi, dia tak pernah melakukannya. Flamini mengaku tidak pernah ingin keluar dari gua.

“Ketakutan adalah wajar, tapi jangan biarkan itu mengalahkanmu,” ujarnya.

Baca juga : 5 Hari Di Jateng, Jokowi 6 Kali Bareng Ganjar

Kantor Berita Spanyol EFE melaporkan, pengalaman Flamini kini sedang dipelajari para ilmuwan, untuk mencari dampak isolasi sosial dan disorientasi sementara yang ekstrem pada persepsi orang tentang waktu. Mencari kemungkinan neuropsikologis dan kognitif, perubahan yang dialami manusia saat berada di bawah tanah, serta dampak pada ritme sirkadian dan tidur.

Sebelumnya, situs Guinness Book of Records menganugerahkan “waktu bertahan terlama di bawah tanah” kepada 33 penambang Chile dan Bolivia. Mereka menghabiskan 69 hari di kedalaman 688 meter di bawah tanah setelah runtuhnya tambang tembaga dan emas San Jose di Chile pada 2010.***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.