Dark/Light Mode

Wow, Arungi Sungai Dengan Labu Raksasa

Sabtu, 20 April 2024 06:35 WIB
Adam Farquharson dalam kano labu di Sungai Tumut, New South Wales, Australia. Foto: ABC.NET.AU
Adam Farquharson dalam kano labu di Sungai Tumut, New South Wales, Australia. Foto: ABC.NET.AU

RM.id  Rakyat Merdeka - Seorang pria di Australia mengarungi sungai dengan labu raksasa. Labu tersebut merupakan labu terbesar yang dipanen tahun ini di negara Kanguru.

Pria bernama Adam Farqu­harson mengubah labu rak­sasa itu menjadi kano, yang ia kayuh untuk mengarungi Sungai Tumut di New South Wales, Australia, sejauh 1,5 kilometer. Sekitar 1.000 orang penonton mengikuti dia dari bibir sungai.

Baca juga : Wow, Presenter TV Diganti Produk AI

Labu tersebut ditanam oleh temannya, Mark Peacock. Labu sekitar 408 kilogram tersebut diberi nama Tormund, untuk menghormati karakter Game of Thrones, Tormund Giantsbane.

“Merupakan sebuah per­pisahan yang pantas bagi ma­syarakat untuk dapat menyak­sikan labu Tormund,” kata Peacock, kepada Australian Broadcasting Corp (ABC).

Baca juga : Syuting Dengan Ratusan Ular

Setelah mengarungi sungai, labu Tormund selanjutnya akan digunakan untuk tujuan aslinya, yaitu pakan ternak. LDU

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak, Halaman 10, edisi Sabtu, 20 April 2024 dengan judul "Wow, Arungi Sungai Dengan Labu Raksasa"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.