Dark/Light Mode

Dituding Rusak Audit 1MDB

Najib Ditahan KPK Di Hari Ultah Istri

Selasa, 11 Desember 2018 10:34 WIB
Najib Razak (Foto: The Star)
Najib Razak (Foto: The Star)

 Sebelumnya 
Sampai saat ini, selain dari Najib, MACC telah memeriksa beberapa orang terkait laporan tersebut. Sejumlah orang yang diperiksa itu termasuk Dzulkifli Ahmad, petugas hukum di Kantor Jaksa Agung, mantan auditor Ambrin Buang, mantan sekretaris utama pemerintah Ali Hamsa dan presiden dan mantan kepala eksekutif 1MDB Group Arul Kanda Kandasamy. Kasus dugaan korupsi di perusahaan pembanguan strategis 1MDB sedang ditangani MACC. Najib selama ini membantah melakukan korupsi di perusahaan milik pemerintah Malaysia tersebut.

Baca juga : Galang Dana Pendidikan Lewat Golf

Penangkapan Najib ini juga hanya beberapa hari setelah aksi demo besar-besaran pada Sabtu lalu (8/12) di Kuala Lumpur. Aksi yang juga diikuti Najib itu, didukung dua partai oposisi terbesar Malaysia, United Malays National Organisation (UMNO), dan Parti Islam Se-Malaysia (PAS).  Menurut sejumlah pengamat, Najib dan partainya menggunakan aksi 812 itu untuk mengalihkan perhatian dari dakwaan-dakwaan korupsi terhadap dirinya, istrinya dan mantan pejabat-pejabat pemerintahannya.

Baca juga : 2045, Indonesia-Jepang Jadi Pusat Ekonomi Asia

1MDB didirikan bertujuan untuk mendorong inisiatif strategis dalam pembangunan ekonomi jangka panjang bagi negara dengan menjalin kemitraan global dan mempromosikan investasi asing. Dalam perkembangannya, perusahaan itu dilaporkan terlilit utang dan diduga terjadi korupsi. [The Star/ DAY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :