Dark/Light Mode

Etika Politik Nabi Muhammad SAW (39)

Saling Menutupi Kelemahan (1)

Rabu, 25 November 2020 08:53 WIB
Nasaruddin Umar
Nasaruddin Umar
Tausiah Politik

RM.id  Rakyat Merdeka - Salah satu energi positif Islam sebagai salah satu agama kemanusiaan ialah saling menutupi kelemahan sekaligus saling memperkuat satu sama lain. Banyak Riwayat Nabi menyatakan hal ini. Di antaranya ialah, riwayat dari Abu Said menjelaskan, kami pernah bersama Nabi dalam suatu perjalanan, lalu ada seorang lelaki datang sambil membelokkan tumpangannya ke kanan dan ke kiri, maka Nabi bersabda: Barangsiapa yang memiliki kelebihan (makanan) di atas kendaraannya maka berikanlah sebagian kepada yang tidak punya, dan barangsiapa yang memiliki kelebihan bekal makanan maka berikanlah sebagian kepada yang tidak punya bekal. (HR Ahmad, al-Musnad, Jilid 3, hal. 34).

Baca juga : Tidak Menolerir Kekerasan (2)

Riwayat lain dari Abu Hurairah, Nabi bersabda: Barangsiapa yang meringankan beban seorang Muslim dari beban dunia, maka Allah akan meringankan sebagian bebannya di hari kiamat. Dan barangsiapa yang memberikan kemudahan kepada seorang yang sedang susah maka Allah akan memberikan kemudahan untuknya di dunia dan di akhirat, dan barangsiapa yang menutupi (aib) seorang Muslim maka Allah akan menutupi (aibnya) di dunia dan di akhirat. Allah akan senantiasa melindungi/ membantu hambaNya selama hamba melindungi/membantu saudaranya. (HR Muslim, Sahih Muslim, Jilid I, hal. 71), dan Abu Daud, Sunan Abi Daud, Jilid E, hal. 442).

Baca juga : Tidak Menolerir Kekerasan (1)

Hadis-hadis tersebut di atas cukup jelas dan tegas menyatakan bahwa sesama warga masyarakat, khususnya sesama umat beriman bagaikan satu bangunan yang saling menguatkan satu sama lain. Kesulitan apapun yang dihadapan saudaranya harus merasakannya sebagai kesulitan bersama. Tentu sebaliknya, kebahagiaan yang dirasakan saudaranya harus juga menjadi kebahagiaan bersama. Tidak ditolerir seseorang melakukan pembiaran saudaranya menderita kesulitan tanpa bantuan saudaranya yang lain. Jika demikian halnya, maka agama Islam lebih terasa sebagai agama kemanusiaan dan agama kemasyarakatan yang amat diperlukan. ***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.