Dark/Light Mode

Mau Ikut Misi NASA Ke Mars? Ini Cara Dapat Tiket Gratis

Minggu, 9 Juni 2019 14:58 WIB
Mau Ikut Misi NASA Ke Mars? Ini Cara Dapat Tiket Gratis

RM.id  Rakyat Merdeka - Jika Anda bercita-cita ke luar angkasa, mungkin inilah saatnya.  Anda bisa mewujudkan impian itu.

Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) membuka pendaftaran boarding pass ke Mars bagi siapa saja yang berminat. Namun, ini bukan berarti Anda bakal pergi ke Mars betulan. Hanya nama Anda yang bakal meroket ke planet merah itu.

Dilansir dari Geek Wire, Minggu (26/5), NASA bakal melakukan misi menjelajah Mars dan mengeksplorasi planet tersebut dengan program NASA's Mars Exploration Program pada 2020.

Baca juga : Mau Ikut Uji Coba LRT Jakarta? Begini Caranya

Dengan mendaftar boarding pass ke Mars, kamu menitip nama ke sana. Nama-nama itu diterbangkan ke Mars menggunakan robot penjelajah Mars 2020. Misi ini akan diluncurkan pada musim panas 2020 dan mendarat di planet Merah pada Februari 2021.

Bagaimana bisa? Daftar nama-nama yang ikut di boarding pass bakal disatukan ke dalam sebuah chip yang bisa menampung hingga 1 juta nama. Siapapun bisa mendaftarkan diri dengan syarat yang sangat mudah, yaitu nama, email, kode pos dan asal negara.

"Ketika kami bersiap meluncurkan misi Mars yang bersejarah ini, kami ingin semua orang berbagi dalam perjalanan eksplorasi ini. Ini adalah waktu yang menyenangkan bagi NASA, ketika kami memulai perjalanan ini untuk menjawab pertanyaan mendalam tentang planet tetangga kita, dan asal usul kehidupan itu sendiri," ujar Thomas Zurbuchen, Associate Administrator Science Mission Directorate (SMD) NASA di Washington, Amerika Serikat.

Baca juga : Bekraf Ikut Andil di Ajang Seni Rupa Tertua Dunia

Jangan khawatir, hal ini dilakukan NASA karena memang benar ingin meraih partisipasi manusia Bumi terhadap perjalanan Mars. Tidak ada maksud untuk menyalahgunakan data yang sudah diberikan. Jika Anda tertarik,  kunjungi situs web NASA dan daftar boarding pass-nya sekarang di https://mars.nasa.gov/participate/send-your-name/mars2020/map/world. NASA menutup pendaftaran untuk dikirimkan ke Mars sampai 30 September nanti.

Berdasarkan pantauan RMCO, hari ini pukul 14.30, pendaftar mencapai 6,8 juta. Nama asal Turki paling banyak. Sudah mencapai 2,4 juta. Diikuti India dengan 853 ribu orang. Selanjutnya Amerika Serikat 738 ribu orang China 178 ribu.

Adapun Indonesia dengan 94 ribu peminat. Berada nomor 12. Dua nomor di bawah jumlah peminat Thailand 114 ribu orang. Sedangkan Arab Saudi 77 ribu ada di nomor 15. Diikuti Jerman 76 ribu dan Kanada 75 ribu. Lalu Prancis 69 ribu. [MEL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.