Dark/Light Mode

HUT Jakarta ke-492

Pras: Jakarta, Kota Untuk Semua

Sabtu, 22 Juni 2019 10:27 WIB
Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi di sela Upacara Perayaan HUT DKI Jakarta ke-492 di kawasan Monas, yang dihadiri oleh seluruh ASN (Aparatur Sipil Negara) di kalangan Pemprov DKI. (Foto: Humas DKI)
Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi di sela Upacara Perayaan HUT DKI Jakarta ke-492 di kawasan Monas, yang dihadiri oleh seluruh ASN (Aparatur Sipil Negara) di kalangan Pemprov DKI. (Foto: Humas DKI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi berharap di usia ke-492 tahun, Jakarta terus tumbuh menjadi kota yang inklusif. Tempat yang terbuka bagi semua kalangan, di mana keberagaman menjadi berkah. Pras, sapaan Prasetyo, menjelaskan, setiap gubernur memiliki peran penting menjadikan Jakarta seperti sekarang ini. Mulai dari Ali Sadikin, sampai Anies Baswedan.

DPRD pun memberikan sumbangsih besar. Karena eksekutif dan legislatif, merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dalam menjalankan pemerintahan. Sejak rezim Pilkada, Foke memberikan pondasi dalam pembangunan. Kemudian, kehadiran Jokowi menjadi awal lompatan besar.

Jokowi membawa paradigma baru dalam memimpin. Saat itu, Gubernur Jokowi terlihat sangat merakyat. Sering blusukan menemui warganya. Sangat terasa, pemerintah hadir ke tengah-tengah warga. Banyak terobosan yang manfaatnya langsung dirasa.

Baca juga : Miss Jakarta Fair Masuki Babak Semi Final

Kartu Jakarta Pintar yang memberikan kesempatan bagi semua warga untuk memperoleh hak atas pendidikan yang layak. Kartu Jakarta Sehat yang membuat warga bisa mengakses sektor kesehatan, tanpa takut tidak bisa membayar. Dan masih banyak infrastruktur baru yang meningkatkan kualitas hidup rakyat.

Dilanjutkan dengan Ahok yang sangat masif melakukan pembangunan. Banyak perubahan fundamental yang dilakukan Ahok. Djarot pun begitu.

Sekarang, Jakarta dipimpin Gubernur Anies Baswedan. Sudah dua tahun berjalan. Sesuai tema HUT DKI Jakarta tahun ini, Wajah Baru.

Baca juga : Harga Tiket Pesawat Mahal, Kemana KPPU ?

“Tentunya, kita sangat berharap tema itu betul-betul mewujud. Jakarta sebagai kota metropolis. Kota yang memberikan peluang untuk bertumbuh kembang bagu semua warganya. Tidak hanya itu. Saya berharap, Jakarta sebagai Ibu Kota Negara juga merupakan miniatur Indonesia. Di mana keberagaman menjadi berkah. Bukan malah memecah-belah. Sebagai Ketua DPRD, yang merupakan bagian tak terpisahkan dari pemerintahan, saya sangat mendukung berjalannya pemerintahan dan munculnya inovasi-inovasi dalam memajukan kota ini,” papar Pras di Gedung DPRD DKI Jakarta, Sabtu (22/6).

Politikus PDIP ini menambahkan, warga bisa menyaksikan masifnya pembangunan di Jakarta. Kota ini sukses besar menjadi tuan rumah Asian Games. MRT pun mulai beroperasi, dan pelan-pelan mengubah budaya bertransportasi warganya. Sekarang, warga lebih bisa menepati janji karena waktu perjalanan sangat terukur. Kini, moda transportasi teranyar di Ibu Kota itu akan melanjutkan ke fase 2, mulai dari Bundaran HI sampai Kota.

“Harapan kita, Jakarta menjadi kota yang setara dengan kota-kota besar di dunia. Ini sudah semakin nyata,” tegas Pras.

Baca juga : Harga Tiket Pesawat Mahal, Ini Solusi Pengusaha

Pria yang menjabat Ketua DPRD DKI sejak 26 September 2014 ini mengaku, masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. “Bicara pekerjaan rumah, masih segudang yang harus diselesaikan. Tetapi, yang terpenting untuk segera diselesaikan saat ini adalah membangun kepercayaan warga, bahwa pemerintah itu milik semua,” tandasnya. [MRA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.