Dark/Light Mode

Mulai Sabtu Besok, LRT Jabodebek Nambah 44 Perjalanan, Headway Lebih Singkat

Jumat, 15 September 2023 14:38 WIB
LRT Jabodebek mendukung mobilitas masyarakat Ibu Kota dan sekitarnya. (Foto: Humas KAI)
LRT Jabodebek mendukung mobilitas masyarakat Ibu Kota dan sekitarnya. (Foto: Humas KAI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mulai Sabtu (16/9/2023) besok, LRT Jabodebek menambah 44 jadwal perjalanan LRT Jabodebek dari 158 menjadi 202.

Jarak waktu kedatangan antar kereta (headway) dipastikan menjadi lebih singkat, dari sebelumnya 20 menit untuk perjalanan relasi Jati Mulya - Cawang (PP) dan Harjamukti - Cawang (PP), menjadi 17 menit.

Untuk relasi Cawang - Dukuh Atas (PP), headway-nya lebih cepat satu menit, dari yang sebelumnya 10 menit menjadi 9 menit.

Baca juga : Bamsoet Dorong Percepatan Transportasi Umum yang Murah dan Aman

Vice President (VP) Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, penambahan perjalanan kereta tanpa masinis ini merupakan hasil evaluasi kebutuhan masyarakat pengguna LRT Jabodebek. Sekaligus mendukung pemerintah, dalam mengurai kemacetan di wilayah ibu kota dan sekitarnya, serta menekan polusi udara.

Dengan penambahan jumlah perjalanan, LRT Jabodebek akan melayani masyarakat lebih malam dibanding jadwal sebelumnya.

Jadwal Keberangkatan Kereta Pertama

  1. Relasi Jatimulya - Dukuh Atas : 05:10 WIB
  2. Relasi Harjamukti - Dukuh Atas : 05:06 WIB
  3. Relasi Dukuh Atas - Harjamukti : 05:59 WIB
  4. Relasi Dukuh Atas - Jatimulya : 06:08 WIB

Jadwal Pemberangkatan Kereta Terakhir

  1. Relasi Jati Mulya - Dukuh Atas : 18:26 WIB
  2. Relasi Harjamukti - Dukuh Atas : 18:58 WIB
  3. Relasi Dukuh Atas - Jati Mulya : 19:27 WIB
  4. Relasi Dukuh Atas - Harjamukti : 19:51 WIB

"Penambahan jumlah perjalanan ini merupakan salah satu indikator keberhasilan dari pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) yang diamanahkan kepada KAI. LRT Jabodebek saat ini semakin diminati oleh masyarakat," kata Joni dalam keterangannya, Jumat (15/9/2023).

Baca juga : BKS: LRT Jabodebek Hadir Berkat Kepemimpinan Dan Keberanian Presiden Jokowi

Asal tahu saja, sejak diresmikan pada 28 Agustus hingga 13 September 2023, LRT Jabodebek telah melayani 629.929 penumpang.

"KAI mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan seluruh stakeholders yang telah mendukung operasional LRT, juga masyarakat yang menggunakan LRT Jabodebek sebagai moda transportasi," imbuh Joni.

Sebagai bagian dari BUMN yang bergerak di transportasi berbasis rel, KAI berharap bertambahnya jumlah perjalanan ini, dapat mendukung pelayanan LRT Jabodebek yang lebih baik.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.