Dark/Light Mode

Akses Sudah Oke, Rumput Sesuai Standar

Jakarta International Stadium Siap Jadi Ajang Pertandingan Piala Dunia U17

Kamis, 19 Oktober 2023 15:31 WIB
Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau kesiapan Jakarta Internasional Stadion JIS untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17, Kamis (19/10/2023). Laga tersebut akan dihelat di JIS pada 11, 24, dan 25 November 2023. (Foto: Ist)
Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau kesiapan Jakarta Internasional Stadion JIS untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17, Kamis (19/10/2023). Laga tersebut akan dihelat di JIS pada 11, 24, dan 25 November 2023. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau kesiapan Jakarta Internasional Stadion (JIS) untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17, Kamis (19/10/2023). Laga tersebut akan dihelat di JIS pada 11, 24, dan 25 November 2023.

Heru menyampaikan, pengecekan akhir akan dilakukan oleh Federation Internationale de Football Association (FIFA). Namun, penyempurnaan berbagai sudut dan fasilitas pendukung telah dikerjakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama instansi pemerintah lainnya.

Baca juga : Universitas Pelita Harapan Bangga Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Dalam kesempatan tersebut, Heru meninjau pengerjaan jembatan, jalur pedestrian, dan lahan hijau.

"Ya, semuanya sudah berjalan dengan baik. Dinas Bina Marga sudah menyelesaikan pintu tol, sehingga sudah bisa digunakan. Lalu, trotoar juga sudah selesai, tinggal jembatan yang memang sedang dalam progres oleh Kementerian PUPR. Minggu depan saya ke sini lagi untuk mengecek," ungkapnya.

Baca juga : Raih Penghargaan Internasional, Program KPR CSR BTN Jadi Yang Terbaik

Lebih lanjut, ia menjelaskan, progres penyempurnaan JIS telah mencapai 90-95 persen. Beberapa pengerjaan ditargetkan akan rampung pada akhir Oktober. Untuk bagian dalam, ia menuturkan, seluruh pengerjaan sudah sesuai jadwal, meliputi tribun, eskalator untuk akses keluar-masuk, dan rumput di lapangan utama.

Direktur Utama PT Jakpro Iwan Takwin mengatakan, JIS juga akan memiliki akses khusus untuk para pemain dan official. Hal tersebut dilakukan agar para pemain dan official tidak terganggu dengan aktivitas lain. Pengerjaan akses ditargetkan selama satu minggu.

Baca juga : Indonesia-Malaysia Jadi Rujukan Kekuatan Dunia

"Jadi pemain, official, nanti turun dari busnya itu bisa langsung direct ke ruang ganti, tidak perlu bercampur dengan akses lain, jadi mereka punya privasi nanti untuk akses itu. Jadi pemain dan official tidak terganggu dengan aktivitas lain," ujarnya. (Adam)

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.