Dark/Light Mode

Penertiban Kudu Pertimbangkan Aspek Sosial

Jukir Minimarket Baiknya Dibina, Bukan Dibinasakan

Minggu, 12 Mei 2024 06:50 WIB
Juru parkir (jukir) liar di minimarket. (Foto:  Raja/detikcom)
Juru parkir (jukir) liar di minimarket. (Foto: Raja/detikcom)

 Sebelumnya 
Heru berjanji akan mencari­kan solusi untuk para jukir liar di minimarket setelah dilaku­kan penertiban. “Itu salah satu problem yang harus diatasi. Ya pelan-pelan kita lihat, kita beri­kan juga, kalau bisa, pekerjaan kepada mereka,” ucapnya.

Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, penertiban jukir liar di minimar­ket rencananya akan dilakukan mulai pekan depan. “Saat ini kita masih dalam tahap diskusi dan koordinasi. Pekan depan, kami harap sudah ada jadwal kapan turun ke lapangan,” kata Syafrin, Rabu (8/5/2024).

Baca juga : Atalanta Vs AS Roma, Misi Pelampiasan Dendam

Ditegaskan dia, lahan parkir di minimarket merupakan area yang termasuk dalam fasilitas umum yang disediakan bagi pelanggan. Karena itu siapa pun yang memanfaatkan dan memicu keresahan masyarakat akan dilakukan tindakan tegas.

“Ada oknum yang meman­faatkan dan memaksa pelanggan minimarket membayar parkir. Pa­dahal sejumlah pengelola mini­market memasang pengumuman parkir gratis,” ungkapnya

Baca juga : Jokowi All Out Bantu Prabowo

Syafrin menegaskan, akan menerapkan sanksi tindak pidana ringan (Tipiring) terha­dap oknum jukir liar yang masih berani beroperasi saat pihaknya sudah menjadwalkan penertiban.

Dipastikan Syafrin, kajian ter­hadap penerapan sanksi dan aksi penegakan hukum itu tidak hanya melibatkan jajaran Satpol PP. Pihaknya juga telah secara rutin melakukan koordinasi dengan ja­jaran Kepolisian dan Kejaksaan.

Baca juga : Revisi UU Kementerian, Senayan Masih Pasif

Bagi masyarakat yang mene­mukan adanya oknum jukir liar di minimarket, Syafrin mengim­bau, untuk melapor melalui aplikasi Jaki atau CRM. Dite­gaskan dia, setiap laporan akan ditindaklanjuti oleh tim yang telah dibentuk.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Minggu, 12 Mei 2024 dengan judul Penertiban Kudu Pertimbangkan Aspek Sosial, Jukir Minimarket Baiknya Dibina, Bukan Dibinasakan

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.