Dark/Light Mode

Beraksi Tengah Malam Hingga Sahur

Duh, Balapan Motor Liar Menjamur Lagi

Senin, 19 April 2021 06:10 WIB
Polisi lakukan penindakan terhadap para pemotor yang masih nekat balap liar di wilayah Pondok Indah, Jakarta Selatan. (Foto: Dok. Polda Metro Jaya)
Polisi lakukan penindakan terhadap para pemotor yang masih nekat balap liar di wilayah Pondok Indah, Jakarta Selatan. (Foto: Dok. Polda Metro Jaya)

 Sebelumnya 
“Polsek Tanjung Duren melakukan patroli kewilayahan di daerah yang menjadi zona rawan adanya aksi tawuran dan balap liar,” ujar Agung.

Untuk mengawasi aksi balap liar, Kepala Kepolisian Polda Metro Jaya, Irjen Fadil Imran ikut turut langsung memimpin patroli skala besar di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu (18/4) dini hari.

“Dalam Operasi Keselamatan Jaya malam ini, petugas mengamankan 34 kendaraan roda dua dengan berbagai macam pelanggaran,” ungkap Fadil di Bundaran Hotel Indonesia (HI).

Baca juga : Terbukti Rendah, Penularan Covid Dari Menyentuh Permukaan

Fadil merincikan, pelanggaran yang dilakukan 34 pengendara itu antara lain ugal-ugalan, knalpot bising, melakukan balapan liar, pelanggaran protokol kesehatan, dan tidak memiliki kelengkapan surat kendaraan.

Ditegaskannya, berbagai razia ini dilakukan demi terciptanya situasi yang tenang di tengah bulan Ramadan. Juga untuk menghindari tawuran antar-kelompok yang biasanya marak di bulan Puasa.

“Supaya beribadah tenang, tanpa suara knalpot bising, tanpa tawuran, balap liar,” ungkapnya.

Baca juga : Sektor Pariwisata Siap “On” Lagi

SOTR Sepi

Ditlantas Polda Metro Jaya terus memantau larangan SOTR atau sahur on the road di Jakarta dan sekitarnya. Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengungkapkan, hingga kini, tidak ditemukan SOTR. Meski demikian, Sambodo memastikan, tetap akan rutin melakukan patroli dan penyekatan untuk mencegah masyarakat menggelar SOTR selama Ramadan di DKI Jakarta, Depok, Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, Tangerang Selatan, dan Tangerang Kota.

“Penyekatan SOTR akan terus kita lakukan sampai Ramadan selesai,” ujar Sambodo dalam keterangan persnya.

Baca juga : Jangan Panik, Bisa Sembuh Dan Tidak Menularkan Ke Orang Lain

Dia menambakan, Polda Metro Jaya menempatkan personel di beberapa kawasan rawan timbulnya kerumunan. Ada ratusan per­sonel dari Ditlantas Polda Metro Jaya yang disebar. Sasaran penyekatan kendaraan yakni di ruas Jalan Bundaran Senayan hingga Jalan Harmoni. Selain di pusat kota, polisi bersama anggota TNI juga berkeliling memantau jalan protokol Ibu Kota dan di daerah penyangga. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.