Dark/Light Mode

Pensiun Dari Panglima TNI

Hadi Diparkir Di Mandalika

Selasa, 11 Januari 2022 08:57 WIB
Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto (kedua kanan) saat mengecek persiapan MotoGP Mandalika, di Lombok, NTB, Minggu (9/1). (Foto: Dok. Sirkuit Mandalika)
Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto (kedua kanan) saat mengecek persiapan MotoGP Mandalika, di Lombok, NTB, Minggu (9/1). (Foto: Dok. Sirkuit Mandalika)

RM.id  Rakyat Merdeka - Setelah pensiun dari kursi Panglima TNI, Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto belum mendapat “job” empuk di Istana. Hadi yang disebut-sebut bakal masuk kabinet itu, kini "diparkir" di Mandalika.

Beberapa hari sebelum digantikan Jenderal Andika Perkasa di kursi Panglima TNI, Hadi diisukan bakal langsung masuk kabinet. Posisinya juga sudah diplot, menjadi Kepala Staf Kepresidenan (KSP). Bahkan, sempat beredar kabar, pelantikan Andika sebagai Panglima pada 11 November 2021 akan berbarengan dengan reshuffle untuk memasukkan Hadi dalam kabinet. 

Baca juga : Arsenal Tersingkir Dari Piala FA, Arteta Minta Maaf

Namun, semua itu tidak kejadian. Pada hari H, Presiden Jokowi hanya melantikan Andika sebagai Panglima dan Jenderal Dudung Abdurachman sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat.

Meski begitu, Hadi tidak lama-lama nganggur. Kini, dia ditunjuk Jokowi sebagai Komandan Lapangan MotoGP Mandalika. Hadi pun berusaha melaksanakan tugas ini dengan baik.

Baca juga : Pembantaian Anjing Liar Di Mandalika, Keji Dan Tak Manusiawi

Minggu (9/1), Hadi terbang ke Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), untuk melihat persiapan MotoGP di Sirkuit Mandalika. Kedatangan Hadi disambut Danrem 162/Wira Bhakti Kolonel CZI Lalu Rudy Irham Srigede Kapolda NTB Irjen Djoko Poerwanto, Komandan Pangkalan Udara TNI AU ZAM Rembiga, Sekretaris Daerah NTB Lalu Gita Ariadi, dan beberapa Forum Koordinasi Pimpinan Daerah NTB.

Di lokasi, Hadi mengecek segala persiapan MotoGP Mandalika. Bukan hanya di sirkuit, ia meninjau sejumlah sarana-prasarana. Di antaranya, Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, akses kendaraan di Jalan ByPass Mandalika, rumah pondokan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional di wilayah Gerupuk, dan lapak pedagang yang berada di area Sirkuit Mandalika.

Baca juga : Kena Omicron, Apa Yang Harus Dilakukan?

Hadi meminta dukungan seluruh masyarakat Indonesia untuk menyukseskan ajang balap motor dunia paling prestisius itu, yang rencananya akan digelar pada Maret 2022. "Ini sangatlah penting bagi Indonesia, khususnya di Provinsi NTB. Pelaksanaan event ini membutuhkan partisipasi seluruh pihak. Mulai dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, TNI, Polri serta seluruh masyarakat NTB," ujarnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.