Dark/Light Mode

Wali Kota Bandung Yana Mulyana Janji Tindak Tegas ASN Berpolitik

Senin, 10 Oktober 2022 16:38 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulyana (tengah). (IST)
Wali Kota Bandung Yana Mulyana (tengah). (IST)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menegaskan Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak boleh terlibat politik praktis. Pihaknya berjanji bakal menindak tegas ASN yang melanggar aturan tersebut.

"Ada aturan perundang-undangan yang melarang ASN berpolitik praktis. Dan kawasan sekolah terlarang dijadikan tempat kampanye," ujar Yana di Bandung, Senin (10/10/2022).

Baca juga : Deklarasi Di Kota Bandung, Relawan Puan: Rakyat Rindu Pemimpin Perempuan

Sebelumnya, Kepala SMPN 16 Bandung mengundang orang tua siswa untuk menghadiri Sosialisasi dan Diskusi Program Indonesia Pintar yang digelar oleh salah-satu partai politik.

"Tentunya kami menyesalkan ada program Indonesia Pintar ini parpol melakukan satu kegiatan yang melibatkan ASN karena dia kepala sekolah SMPN 16," tukasnya.

Baca juga : PDI Perjuangan Ingatkan ASN Kota Bandung Tak Terlibat Politik

"Dan kami menyesalkan tempatnya harus dikantor parpol itu, seolah-olah itu kegiatan atau bantuan program dari parpol," katanya.

Dia mengatakan, dugaan pelanggaran tersebut akan proses sesuai peraturan perundangan-undangan.

Baca juga : SKI Dukung Imbauan Puan Agar Aparat Negara Tidak Terlibat Politik Praktis

"Ini sedang berproses, udah dimintai keterangan, membuat surat pernyataan," pungkas Yana.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.