Dark/Light Mode

Populi Center: Prabowo-Gibran Pasangan Paling Bisa Meneruskan Jokowi

Jumat, 10 November 2023 22:22 WIB
Capres-cawapres Prabowo-Gibran. Foto: Istimewa
Capres-cawapres Prabowo-Gibran. Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Lembaga Survei Populi Center merilis hasil survei nasional elektabilitas calon presiden untuk pemilu 2024, Kamis, (09/11/2023) di Jakarta. Hasilnya bakal pasangan capres cawapres dari Koalisi Indonesia Maju meninggalkan jauh pasangan calon lainnya.

"Hasilnya pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming jauh meninggalkan paslon lain dengan memeroleh 43,1 persen. Disusul paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD di angka keterpilihan 23 persen. Sedangkan di posisi ketiga ditempati paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan 22,3 persen," kata Peneliti Populi Center, Hartanto Rosojati, dalam paparannya, Kamis (09/11/2023).

Berdasarkan riset Populi, Hartanto menerangkan bahwa dari tiga pasangan capres-cawapres, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dianggap sebagai pasangan yang paling mampu meneruskan program Presiden Joko Widodo dengan 46,5 persen.

Baca juga : Kalau Pilpres Digelar Sekarang, Yang Menang Prabowo-Gibran, Ini 6 Alasannya

Kemudian disusul Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan 25,3 persen, dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan 16,3 persen, sementara yang menolak menjawab sebesar 11,9 persen.

Sementara itu, Populi Center juga menanyakan kepada masyarakat terkait keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai salah satu syarat calon wakil presiden berusian 40 tahun atau pernah/sedang menjabat kepala daerah.

Ditemukan bahwa sebanyak 40,8 persen masyarakat mengetahui hal tersebut, sedangkan 59,2 persen tidak mengetahui hal tersebut.

Baca juga : Moeldoko Pastikan, Pergantian Panglima TNI Tak Bermuatan Politik

Ada pun terkait pertanyaan setuju atau tidak setuju pada hal tersebut. Sebanyak 53,1 persen masyarakat mengatakan setuju, 34,5 persen mengatakan tidak setuju dan sisanya menolak menjawab.

Survei tersebut dilaksanakan pada 29 Oktober hingga 5 November 2023 dengan melibatkan 1.200 responden menggunakan metode stratified multistage random sampling.

Para responden merupakan warga negara Indonesia dengan kriteria sudah di atas 17 tahun dan sudah mempunyai hak memilih. Survei dilakukan dengan metode wawancara melibatkan surveyor terlatih. Ada pun margin of eror survei +/- 2,83 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.