Dark/Light Mode

Dirawat ICU, Walkot Tanjungpinang Meninggal Dunia

Selasa, 28 April 2020 20:31 WIB
Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul
Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul

RM.id  Rakyat Merdeka - Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul meninggal dunia di ruang ICU Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib, Kepulauan Riau, pukul 16.45 WIB, Selasa (28/04).

Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Tjetjep Yudiana mengatakan, Syahrul meninggal dunia bukan karena Covid-19, melainkan terdapat penyakit penyerta lainnya.

Baca juga : Peniadaan Ganjil Genap Diperpanjang Hingga 22 Mei

"Ada pembengkakan ginjal, hipertensi dan diabetes. Jadi Covid -19 sebagai pemicunya," katanya.

Tjetjep mengatakan, tim medis telah bekerja maksimal sejak Syahrul dirawat di RSUP Kepri pada, Sabtu (11/04). Peralatan dan dokter ahli telah dikerahkan untuk merawat Syahrul.

Baca juga : Jokowi: Jangan Lagi Ada Dokter Yang Meninggal Dunia Karena Kurangnya APD

Namun selama perawatan kondisi almarhum tidak stabil, kadang membaik dan kadang drop. "Dalam beberapa hari terakhir kondisi Syahrul drop," katanya.

Ia menjelaskan, kondisi Syahrul semakin memburuk sejak tadi pagi dan tim medis telah melakukan pompa jantung, dan sempat membuahkan hasil yang baik.

Baca juga : Soal Pembelajaran Lewat TVRI, HNW Minta Menag Tiru Langkah Nadiem

"Tim medis sudah bekerja maksimal, tetapi Allah SWT berkehendak lain," ucapnya. [KPJ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.