Dark/Light Mode

Bantu Warga Terdampak Corona

RAB Dan Yayasan Ibnu Sina Salurkan Bantuan 2000 Paket Sembako Di Jakarta

Selasa, 5 Mei 2020 16:32 WIB
Relawan Anak Bangsa (RAB) bersama Yayasan Ibnu Sina Peduli melalui Tim Baksos Hands For Help (HFH), menyerahkan bantuan 2000 paket sembako secara serentak di 4 lokasi di Jakarta.
Relawan Anak Bangsa (RAB) bersama Yayasan Ibnu Sina Peduli melalui Tim Baksos Hands For Help (HFH), menyerahkan bantuan 2000 paket sembako secara serentak di 4 lokasi di Jakarta.

RM.id  Rakyat Merdeka - Relawan Anak Bangsa (RAB) bersama Yayasan Ibnu Sina Peduli melalui Tim Baksos Hands For Help (HFH), menyerahkan bantuan 2000 paket sembako secara serentak di 4 lokasi di Jakarta.

Pembagian sembako ini dalam rangka mendukung upaya pemerintah membantu masyarakat terdampak pandemi Covid-19. 

Bantuan diberikan secara langsung oleh Tim Baksos HFH yang diwakili masing-masing  Koordinator Kelompok kepada warga per Kepala Keluarga (KK), di wilayah pendistribusian bantuan.

Baca juga : KPP Dirikan Rumah Ekonomi Rakyat, Jual Sembako Murah

4 lokasi penerima bantuan itu di RW 006, Jl. Peta Utara, Gang Masjid, Kel. Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat. RW 01 dan RW 014 Jl. Peta Selatan, Kel. Kalideres Jakarta Barat. RT. 04 RW. 03 Jl Masar 1 Kel. Kembangan Utara, Jakarta Barat. Lokasi ke empat di RT 08/09 Jl. Jati Raya, Gang maat, Cengkareng - Jakarta Barat.

Koordinator Lapangan Kegiatan Distribusi Sembako, Darto Muhadi, mengatakan, pendistribusian pada tahap pertama ini, tim Baksos HFH di bagi menjadi 4 kelompok kecil sesuai jumlah lokasi, untuk mempermudah distribusi bantuan.

"Masing-masing tim bertanggungjawab untuk mendistribusikan paket-paket tersebut secara langsung (door to door) kepada warga sesuai konfirmasi jumlah KK di lokasi. Dengan demikian pembagiannya pun adil dan semua warga terima paket yang sama," kata Darto dalam rilis yang diterima RMco, selasa (5/5/2020).

Baca juga : Bantu Masyarakat, KAI Salurkan 10 Ribu Paket Sembako

Melina Alaydroes, Ketua Yayasan Ibnu Sina Peduli sekaligus Penanggungjawab kegiatan, menjelaskan tim Baksos HFH dan RAB memiliki komitmen yang sama dengan Pemerintah untuk bersama-sama membantu memenuhi kebutuhan masyarakat ditengah penyebaran Covid-19 saat ini.

"Kami memiliki tanggung jawab yang sama dengan pemerintah untuk turut serta membantu masyarakat. Kami juga mengapresiasi totalitas dan kerja keras pemerintah dalam upaya membantu memenuhi kebutuhan hidup masyarakat ditengah pandemi Covid-19," katanya.

Melina menambahkan, pemerintah telah bekerja secara maksimal dan melakukan berbagai cara untuk membantu masyarakat sekaligus berupaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Baca juga : Bantu UMKM Terdampak Corona, Pemerintah Siap Gelontorkan Pembiayaan Baru

"Semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat," katanya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.