Dark/Light Mode

Bantu Warga Terdampak Covid-19

Yayasan Ibnu Sina Bagikan Paket Sembako Di Kedoya Jakarta

Selasa, 12 Mei 2020 19:17 WIB
Tim Baksos Hands For Help - Yayasan Ibnu Sina Peduli kembali menggelar Bhakti Sosial dengan membagikan paket sembako kepada warga terdampak pandemi Covid-19
Tim Baksos Hands For Help - Yayasan Ibnu Sina Peduli kembali menggelar Bhakti Sosial dengan membagikan paket sembako kepada warga terdampak pandemi Covid-19

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim Baksos Hands For Help Yayasan Ibnu Sina Peduli, kembali menggelar Bhakti Sosial dengan membagikan paket sembako kepada warga terdampak pandemi Corona (Covid-19).

Kali ini, pembagian paket sembako di gelar di Kedoya Selatan, DKI Jakarta, tadi sore (Selasa/12/5/2020). Paket sembako diberikan langsung dari pintu kepintu (door to door) khusus kepada warga yang benar-benar membutuhkan, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

“Pembagian paket sembako kepada warga dilakukan di lingkungan RW.005 pada RT.002, RT.004 dan RT.013, Kedoya Selatan, dengan jumlah 350 paket sembako,” tutur koordinator kegiatan Kiatno, dalam rilis yang diterima RMCo.

Baca juga : IndiHome Bagikan 3.000 Paket Sembako Senilai Rp537 Juta Saat Pandemi

Ketua Tim Baksos Hands For Help - Yayasan Ibnu Sina Peduli Melina Alaydroes, menjelaskan pembagian paket sembako ini semata-mata bertujuan untuk turut serta membantu masyarakat ditengah wabah Covid-19.

“Sebagai sesama masyarakat, kami memiliki tanggung jawab untuk turut serta membantu sesama. Karena akibat dari Covid-19 ini seluruh aspek kehidupan, baik ekonomi, sosial, bisnis dan lain-lain menjadi lumpuh, maka kita perlu saling membantu untuk lawan dan mencegah virus ini,” katanya.

Lewat momentum Ramadhan ini, pihaknya mengajak seluruh masyarakat untuk mendoakan Bangsa dan Negara, agar terbebas dari Covid-19, dan berharap pandemi ini cepat berlalu sehingga kehidupan Bangsa Indonesia kembali pulih.

Baca juga : KBRI Washington DC Bagikan Ribuan Masker untuk Masyarakat Indonesia

“Semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat,” harap Melina.

Sebelumnya, Yayasan Ibnu Sina Peduli, melalui Tim Baksos Hands For Help, telah memberikan bantuan kepada masyarakat maupun rumah sakit, berupa ribuan masker, baju APD, sarung tangan, face shield, hand sanitizer, desinfektan, paket makan dan minum kepada para medis di sejumlah rumah sakit.

Di antaranya: RS Mintoharjo, RSUD Tangerang, RSPI Sulianti Saroso, RS Pelni, RS Mitra Bekasi, RS Persahabatan, RS Mulya Cileduk, dan Yayasan Rumah Sakit Islam Bogor dan RS Hasan Sadikin Bandung.

Baca juga : Bantu UMKM di Tengah Covid-19, Pertamina Siap Gelontorkan Dana Kemitraan Rp 100 M

Selain itu, paket makan kepada ojek pangkalan, ojek online, sopir angkot, tukang sapu jalan dan warga lain-lain di Wilayah DKI Jakarta dan Bandung, Jawa Barat. [FAZ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.