Dark/Light Mode

Kasus Baru Nambah 1.385, Jatim dan DKI Masih Kejar-kejaran

Rabu, 1 Juli 2020 15:57 WIB
Juru Bicara Pemerintah untuk Percepatan Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto (Foto: BNPB)
Juru Bicara Pemerintah untuk Percepatan Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto (Foto: BNPB)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hari ini, Gugus Tugas mencatat 1.385 kasus baru Covid-19. Sehingga, totalnya kasus positif Covid-19 kini berjumlah 57.770.

Baca juga : Carousel, dari Clothing Rambah Bisnis Animasi dan Konser Musik

"Per 1 Juli 2020, dihimpun dari data kemarin pukul 12.00 hingga hari ini, kita sudah melakukan pemeriksaan terhadap 21.738 spesimen, totalnya ada 825.636. Ada penambahan 1.385 orang positif, artinya jumlah kasus positif kini sudah 57.770," ungkap Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona Covid-19, Achmad Yurianto dari Grha BNPB melalui live streaming, Rabu (1/7).

Baca juga : Kasus Jiwasaraya Naikkan Citra Kejagung

Untuk jumlah pasien sembuh, bertambah 789 orang. Sehingga total pasien sembuh ada 25.595. Sedangkan pasien yang meninggal bertambah 58 orang, dan totalnya menjadi 2.934 pasien Covid-19.

Baca juga : Hari Ini, Selandia Baru Umumkan 2 Kasus Baru

Dari data sebaran Covid-19 di Indonesia per 1 Juli 2020, Jawa Timur masih bertengger di urutan pertama dengan jumlah kasus: 12.321. Posisinya masih kejar-kejaran dengan DKI, yang pada hari ini mencatat angka 11.637, Sulawesi Selatan 5.214, Jawa Tengah 4.006, Jawa Barat 3.276. Provinsi yang paling sedikit mencatat kasus Covid-19 adalah Aceh, dengan jumlah 86. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.