Dark/Light Mode

HUT Jalasenastri Ke-75

Hetty Andika Ingin Istri Prajurit Produktif, Tangguh, Dan Inovatif

Senin, 9 Agustus 2021 10:14 WIB
Ketua Umum Persit TNI Kartika Chandra Hetty Andika Perkasa saat mengucapkan HUT Jalasenastri ke-75. (Foto: YouTube TNI AD)
Ketua Umum Persit TNI Kartika Chandra Hetty Andika Perkasa saat mengucapkan HUT Jalasenastri ke-75. (Foto: YouTube TNI AD)

RM.id  Rakyat Merdeka - Keharmonisan antara organisasi istri prajurit TNI tergambar dari sosok Ketua Umum Persatuan Istri Tentara TNI Kartika Chandra alias organisasi istri prajurit TNI AD, Hetty Andika Perkasa.

Dengan ketulusan hati dan kebanggaan, Hetty ikut menyambut suka cita ulang tahun organisasi istri prajurit TNI Angkatan Laut (Jalasenastri). Hetty yang berada di tengah-tengah anggotanya itu mengucapkan Dirgahayu Jalasenastri ke-75.

Baca juga : Andika Singgung Prajurit Kelebihan Berat Badan

"Selamat ulang tahun ke-75 Jalasenastri," kata putri mantan Kepala BIN AM Hendropriyono ini didampingi anggotanya sembari menunjukkan simbol cinta seperti dilihat di kanal YouTube TNI AD.

Dia mengatakan, Jalasenastri ikut berperan memajukan Indonesia, termasuk keharmonisan di setiap keluarga prajurit korps baju loreng itu.

Baca juga : Waspadai Peningkatan Kematian Usia Produktif Akibat Covid-19

"Jalasenastri berperan serta dalam membentuk keluarga yang tangguh, produktif, dan inovatif," ujar istri Kepala Staf TNI AD, Jenderal Andika Perkasa.

Semangat Hetty kian menggebu setelah ucapannya dihiasi video menggambarkan perempuan Jalasenastri aktif mensosialisasikan keharmonisan keluarga, dan berperan membantu keluarga Indonesia tetap produktif menumbuhkan rasa cinta sesama makhluk ciptaan Tuhan.

Baca juga : Kemnaker Harap Pekerja Lebih Produktif & Inovatif

Sebelumnya Ketua Umum Jalasenastri Vero Yudo Margono menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 di Mako Koarmada I, Jl Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Senin (2/8) lalu.

Tujuan vaksinasi ini untuk mendukung program pemerintah guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di kalangan generasi muda dengan mempercepat pembentukan kekebalan kelompok. [UMM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.