Dark/Light Mode

Cak Imin Bangga Dengan Kekompakan Warga NU

Kamis, 14 Februari 2019 19:18 WIB
Wakil Ketua MPR Muhaimin Iskandar mencium tangan Cawapres nomor urut 01 Ma’ruf Amin saat menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-93 NU, di Lapangan Prawatasari, Cianjur, Jawa Barat, Kamis (14/2).
Wakil Ketua MPR Muhaimin Iskandar mencium tangan Cawapres nomor urut 01 Ma’ruf Amin saat menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-93 NU, di Lapangan Prawatasari, Cianjur, Jawa Barat, Kamis (14/2).

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Ketua MPR Muhaimin Iskandar bangga dengan kekompakan warga Nahdlatul Ulama (NU). Dia pun berharap, kekompakan itu dapat terus dijaga dan dipertahankan demi keberlangsung pembangunan bangsa.

Rasa bangga ini disampaikan Cak Imin, sapaan akrab Muhaimin, saat menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-93 NU, di Lapangan Prawatasari, Cianjur, Jawa Barat, Kamis (14/2). Acaranya sangat ramai. Warga Nadhliyin yang ada sekitar 5.000 orang.

Baca juga : Maling Gondol Lukisan Di Tengah Keramaian

Acara juga terasa spesial karena dihadiri Cawapres nomor urut 01 KH Ma'ruf Amin. Beberapa petinggi PKB juga hadir. Antara lain Ketua Fraksi PKB DPR Cucun Ahmad Syamsurijal, Ketua Fraksi PKB MPR Jazilul Fawaid, dan anggota Fraksi PKB DPR dari daerah pemilihan Cianjur Neng Marhamah Zulfa Hiz.

Di hadapan para peserta, Cak Imin menegaskan bahwa bangsa ini perlu peran warga Nahdliyin. Untuk itu, warga Nahdliyin harus senantiasa kompak dan solid, agar energi positif yang dimiliki dapat digunakan untuk membangun bangsa.

Baca juga : Mulan : Hadapi Dengan Senyuman

“Saya apresiasi atas kekompakan warga NU. Dengan kosolidan dan kekompakan ini, peran penting NU akan terasa. Tidak hanya sebagai penjaga persatuan bangsa, tapi juga sebagai tonggak keberhasilan Pemerintah serta turut dalam mengambil kebijakan dalam menentukan kemajuan bangsa ke depan," tutur Cak Imin.

Kepada warga Nahdliyin, Ketua Umum PKB ini berpesan agar tidak terprovokasi atas suara-suara yang tidak suka dengan kekompakan gerakan NU. Suara-suara tersebut tidak perlu diladeni. “Kalau ada provokasi atau isu yang nyinyir kepada NU, biarkan saja. Sebab semua terbukti, pada waktunya semua akan NU," ucapnya.

Baca juga : The Jakmania Geram

Selepas menghadiri Harlah, Cak Imin bersama Ma'ruf Amin bergeser ke Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Musyri, Ciranjang, Cianjur. Di sana, bersama pengasuh pesantren dan para kiai sepuh, Cak Imin dan Kiai Ma'ruf meresmikan Masjid Ar Rifai. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :