Dark/Light Mode

Anwar Usman Nikahi Adik Jokowi

Partai Demokrat Yakin MK Tetap Amanah

Jumat, 25 Maret 2022 07:35 WIB
Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman dengan Idayati, adik Presiden Jokowi. (Foto: Antara)
Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman dengan Idayati, adik Presiden Jokowi. (Foto: Antara)

 Sebelumnya 
Meski begitu, Demokrat enggan melakukan tafsir atas relasi politik yang terbangun dari pernikahan ini. Baginya, peristiwa ini adalah misteri illahi dan tidak ada yang bisa mencegahnya.

“Kami membatasi diri tak memberi tafsir politik atas rencana pernikahan ini. Jadi murni peristiwa sosial dan kebudayaan,” pungkasnya.

Baca juga : Covid Tetap Bisa Mematikan

Hal senada disampaikan Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani. Dia menilai, Anwar tak perlu mundur karena menikahi adik Jokowi. Tetapi, dia berharap Anwar tak menangani langsung perkara yang menyangkut Jokowi di MK.

Senada diungkapkan politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Senayan, Nasir Djamil. Dia bilang, seorang negarawan harus meletakkan kepentingan negara di atas segalanya. Pernikahan ini, seharusnya tidak lantas membuat Anwar memiliki konflik kepentingan dalam menangani perkara dan berdampak pada marwah MK.

Baca juga : Mata Dunia Tertuju Ke Mandalika

“Di sini kenegarawanan Dia diuji. Apakah misalnya karena dia menikah dengan adik presiden, kemudian ‘kepentingan negara’ dan Anwar Usman terpengaruh,” pungkasnya.

Juru Bicara MK Fajar Laksono mengamini, Ketua MK Anwar Usman telah melamar adik kandung Presiden Jokowi, yakni Idayati. Peristiwa itu, terjadi, Sabtu (12/3). Ihwal ini, Fajar menegaskan Ketua MK akan segera berbicara ke media tentang pernikahannya. [BSH]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.