Dark/Light Mode

Tembus Tiga Besar Bursa Parpol

Demokrat Konsisten Koalisi Bersama Rakyat

Rabu, 22 Juni 2022 07:40 WIB
Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra. (Foto: Antara)
Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra. (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Partai Demokrat semakin moncer di bursa parpol menuju Pemilu 2024. Hal itu terpotret dalam hasil survei Litbang Kompas teranyar. Partai berlambang Mercy ini berada di posisi ketiga dengan elektabilitas sebesar 11,6 persen.

Hasil ini, diklaim sebagai suksesi kepemimpinan Ketum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). “Ini karena konsolidasi dan konsistensi Demokrat membantu rakyat,” ujar Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, kepada Rakyat Merdeka, kemarin.

Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) Partai Demokrat ini mengklaim, mesin partai bisa berjalan sangat baik dan dirasakan langsung oleh rakyat itu berkat kepemimpinan AHY yang kolaboratif, terbuka dan terukur berbasis data.

Baca juga : Koalisi Semut Merah Mimpi Jadi Naga Merah

Menurutnya, pola disiplin yang diterapkan di internal ini, membuat setiap gerak langkah Demokrat sesuai dengan harapan publik. Indikasi itu, bisa dilihat melalui respon baik publik di sejumlah survei bursa parpol.

Alumni Universitas Indonesia (UI) ini mengucapkan terima kasih kepada rakyat Indonesia atas kepercayaannya terhadap Partai Demokrat di berbagai hasil survei. Termasuk, di Litbang Kompas yang mencatat di posisi tiga besar dengan angka 11,6 persen.

“Ini menunjukkan konsistensi peningkatan sejak tahun lalu. Hasil positif ini memicu Demokrat untuk terus berkoalisi dengan rakyat dengan memperjuangan dan menyuarakan aspirasinya,” terangnya.

Baca juga : Ini Kata Demokrat, Soal Rencana Gabung Koalisi Bareng PKB Dan PKS

Diyakininya, perjuangan menyuarakan aspirasi ini dilakukan secara solid di berbagai lini. Mulai dari berbicara di ruang publik, hingga parlemen tingkat pusat dan daerah. Pun, bantuan langsung untuk rakyat juga terus digulirkan Partai Demokrat ke seluruh pelosok Indonesia secara konsisten.

Program-program Partai Demokrat yang menyentuh dan membantu rakyat itu berbuah empati dan simpati dari rakyat, yang berujung pada kenaikan elektabilitas.

Seperti diketahui, Litbang Kompas merilis survei terbaru bursa parpol menuju Pemilu 2024. Hasilnya, PDIP tetap di pucuk dengan elektabilitas sebesar 22,8 persen. Di urutan kedua, Partai Gerindra sebesar 12,5 persen.

Baca juga : Sah! LPJ Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bandung Diterima Muscab

Kemudian, Partai Demokrat (11,6 persen), Partai Golkar (10,3 persen), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sama-sama memperoleh 5,4 persen. Partai NasDem (4,1 persen) dan PAN 3,6 persen.

Sementara jumlah swing voter atau suara mengambang pada survei elektabilitas parpol terbaru yang digelar Litbang Kompas, mencapai 16 persen. Survei tersebut melibatkan 1.200 responden yang dipilih secara acak pada 26 Mei hingga 4 Juni 2022, dengan margin of error, 2,8 persen. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.