Dark/Light Mode

Tak Dianggap Lagi Kader Banteng, Gibran Ikhlas

Rabu, 24 April 2024 08:10 WIB
Gibran Rakabuming Raka. (Foto: Dok.RM)
Gibran Rakabuming Raka. (Foto: Dok.RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Partai, Komaruddin Watubun menganggap, Cawapres terpilih Gibran Rakabuming Raka bukan lagi kader Banteng. Menanggapi hal tersebut, Gibran tak banyak berkomentar. Wali Kota Solo itu, mengaku ikhlas.

Omongan Komaruddin disampaikan saat menanggapi status keanggotaan Gibran di PDIP. Pasalnya, sampai saat ini, PDIP belum menyampaikan dengan tegas status Gibran, apakah masih kader banteng atau tidak. Menanggapi pertanyaan tersebut, Komaruddin angkat bicara.

“Gibran itu sudah bukan kader partai lagi, saya sudah bilang sejak dia ambil putusan itu (maju cawapres),” kata Komaruddin, di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (22/4/2024).

Baca juga : Khofifah Siap Jika Harus Melawan Imin

Dalam kesempatan itu, Komaruddin juga mengingatkan Gibran untuk tak berbohong setelah resmi dilantik sebagai Wakil Presiden. Menurut dia, pemimpin boleh berbuat salah, tapi tidak untuk berbohong.

Gibran menanggapi omongan Komaruddin ini dengan santai. “Ya sudah, ndak apa-apa,” jawab Gibran, di Balaikota Solo, Selasa (23/4/2024).

Saat ditanya apakah merasa kecewa, Gibran tak menjawab. Dia hanya mengatakan tak masalah jika PDIP memecatnya. “Dipecat juga ndak apa-apa,” ucapnya.

Baca juga : Ditjen Bea Cukai Dapat Sorotan Masyarakat Lagi

Putra sulung Presiden Jokowi ini pun tak berkomentar panjang saat ditanya rencana ke depan. Apakah akan pindah partai atau bikin partai sendiri.

“Tunggu saja nanti,” katanya.

Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan ikut berkomentar soal ini. Kata dia, partainya membuka pintu lebar-lebar kalau Gibran mau bergabung ke partainya. Menurut Zulhas, Jokowi dan Gibran sudah masuk keluarga besar PAN.

Baca juga : DKI Kudu Siapkan Posko Aduan Penonaktifan NIK

“Kan sudah berkali-kali, keluarga Pak Jokowi, keluarga PAN, PAN keluarganya Pak Jokowi. Jadi sudah jelas, enggak usah ke sana-sini, ngapain. Sudah ada rumahnya, namanya Partai Amanat Nasional,” kata Zulhas, di Kantor DPP PAN, Jakarta, Selasa (23/4).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.