Dark/Light Mode

Pimpin Golkar, Airlangga Menang di Pemilu 2024

Kamis, 5 Desember 2019 14:01 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat menyampaikan laporan pertanggungjawaban dalam Munas Partai Golkar, di Hotel Ritz Carlton, kemarin.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat menyampaikan laporan pertanggungjawaban dalam Munas Partai Golkar, di Hotel Ritz Carlton, kemarin.

RM.id  Rakyat Merdeka - Kader muda Golkar, Aris Mandji meyakini bahwa Airlangga Hartarto mampu membawa kemenangan Partai Golkar pada Pemilu 2024 mendatang.

"Soliditas kader dan kesejukan di Munas X kemarin, merupakan modal besar partai ini untuk memenangkan kontestasi Partai di Pemilu 2024 nanti," kata putra Pendiri Golkar di Sulawesi Selatan, dan adik kandung Tokoh Golkar Iskandar Mandji dalam pesan singkatnya, Kamis (5/12).

Baca juga : Tim Hoki Indonesia Dilarang Tanding di SEA Games 2019 

Aris juga menyebut, bahwa kepiawaian dan tangan dingin Airlangga mampu menghantarkan Golkar tetap menjadi runner up di Pemilu 2019, meskipun di periode sebelumnya terjadi dua kali Munas dan dualisme serta banyaknya  tragedy, tapi partai ini tetap jadi juara kedua.

“Ini adalah bukti nyata keberhasilan Airlangga dan ini sangat prestisius," ujarnya.

Baca juga : Seluruh DPD Minta Airlangga Jadi Ketum Lagi dan Nyapres di 2024

Namun, sekarang ini tinggal satu tantangan yang harus dibenahi Airlangga. Yaitu merajut semua kader Partai Golkar di struktur, yang akan disusunnya bersama Formatur nanti.

“Termasuk para Kader yang kemarin ikut mengajukan diri menjadi Caketum. Ini harus dilakukannya, "kata Haris

Baca juga : Tutup LPJ Pakai Pantun, Airlangga: Insya Allah Menang dan Senang di Munas

Diketahui, Airlangga Hartarto kembali terpilih menjadi ketua umum Partai Golkar. Menko Perekonomian ini terpilih secara aklamasi dalam Munas X Golkar, di Hotel Ritz-Carlton, Jakarta, tadi malam. Terpilihnya Airlangga terjadi beberapa saat setelah Pleno Laporan Pertanggungjawaban (LPJ). 

Setelah Airlangga membacakan LPJ itu, DPD-DPD Golkar menyampaikan pandangan. Hasilnya, semua DPD menyatakan menerima. Mereka juga mendukung penuh Airlangga untuk memimpin Partai Golkar periode 2019-202. [FIK]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.