Dark/Light Mode

Keberhasilan Jokowi Dirayakan Di Amerika

Minggu, 17 Februari 2019 08:26 WIB
Kemeriahan Pesta Rakyat President Jokowi Day yang berlangsung di New York, AS, Sabtu (16/2). Ini adalah bentuk  apresiasi relawan terhadap keberhasilan Jokowi dalam pembangunan Indonesia. (Foto: Istimewa)
Kemeriahan Pesta Rakyat President Jokowi Day yang berlangsung di New York, AS, Sabtu (16/2). Ini adalah bentuk apresiasi relawan terhadap keberhasilan Jokowi dalam pembangunan Indonesia. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Seiring Hari Presiden (President’s Day) di Amerika Serikat, relawan Jokowi di wilayah New York menyelenggarakan acara Pesta Rakyat yang dinamakan “President Jokowi’s Day”, Sabtu (16/2), waktu setempat.

Acara ini merupakan bentuk apresiasi para relawan di Amerika Serikat, khususnya wilayah New York atas dedikasi dan kontribusi Bapak Presiden Joko Widodo terhadap pembangunan dan kesejahteraan rakyat Indonesia. Hal ini juga ditujukan untuk mendeklarasikan dukungan sepenuhnya dari para relawan untuk Paslon 01, Jokowi–Ma’ruf.

Baca juga : Misbakhun: Jokowi Bangun Tol & Pelabuhan Bersamaan

Jokowi dinilai berhasil mengangkat nama Indonesia di panggung internasional. Perayaan ini dilangsungkan dari pukul 16.00 - 21.00 waktu setempat di Rego Park, Queens, New York ini, dimeriahkan dengan berbagai tarian dan lagu khas Indonesia.

Acara yang diprakarsai oleh para sesepuh masyarakat Indonesia seperti Soeko Prasetyo, Syaiful Hamid, dan Bambang Sunarno juga bertujuan menambahkan silaturahmi antar pendukung.

Baca juga : Vokasi Kerek Daya Saing SDM Industri

Event seperti ini sangat bagus untuk menyatukan visi dan merapatkan pergerakan lintas organisasi relawan. Terutama, dari beberapa negara bagian di AS seperti Connecticut, Pennsylvania, New Jersey, New Hampshire, Washington DC, dan Virginia” ujar aktris legendaris Christine Hakim yang hadir mewakili Tim Kampanye Nasional (TKN), didampingi Lathifa Al Anshori, caleg DPR-RI mewakili Partai Nasdem.

Sebagai kejutan, Christine dan Lathifa juga secara khusus membawa oleh-oleh langsung dari Presiden Jokowi, yang menyapa para relawan melalui rekaman video.  Video tersebut disambut antusiasme dan tepuk tangan yang sangat meriah dari 500-an relawan yang menghadiri acara.

Baca juga : Berita Indonesia Jadi Magnet Di Malaysia

Sebelumnya, pada Kamis (14/2)   Christine juga telah blusukan ke kantong-kantong masyarakat Indonesia di daerah Queens  untuk menyerap aspirasi masyarakat Indonesia di luar negeri, dan meluruskan kesimpangsiuran informasi tentang situasi politik di Tanah Air.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.