Dark/Light Mode

Muktamar, Saatnya Partai Kabah Bangkit Di 2024

Kamis, 17 Desember 2020 10:10 WIB
Plt Ketua Umum PPP, Suharso Monoarfa
Plt Ketua Umum PPP, Suharso Monoarfa

RM.id  Rakyat Merdeka - Muktamar IX Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang akan digelar pada, 18-21 Desember 2020 akan diisi oleh tiga agenda utama. 

Salah satunya, pemilihan Ketua Umum PPP.  Selain itu, akan dibahas pula mengenai konsolidasi antar pengurus partai  di daerah.

Baca juga : Satu Per Satu Pejabat Banggai Laut Dipanggil KPK

“Kami berharap Muktamar kesembilan ini dapat membangun solidaritas dan menyatukan partai berlambang Kabah sebagai partai Islam terbesar di Indonesia pada 2024. Itulah yang diharapkan oleh seluruh kader PPP di seluruh Indonesia,” ujar Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum PPP, Suharso Monoarfa, Kamis (17/12).

Menurut Suharso, partai yang dipimpinnya telah berhasil mencetak kader-kader luar biasa yang mampu memimpin bangsa. “PPP berhasil melahirkan kader-kader berkualitas yang membentuk partai-partai yang berbasis pemilih muslim. Dan alhamdulillah partai berlambang Kabah ini masih tetap eksis,” ucap Suharso.

Baca juga : Partai SBY Klaim Menang 47 Persen Di Pilkada 2020

Diketahui, Muktamar IX Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan tema ‘Merawat Persatuan Dengan Pembangunan’ ini akan digelar secara virtual berdasarkan zonasi pada Jumat 18-21 Desember 2020.

Adapun pembagian zonasi tersebut, antara lain Makassar, Manado, Surabaya, Semarang, Medan, Palembang, Balikpapan, Bogor, dan Serang.  

Baca juga : Duh, Neymar Cedera Parah Lagi

Jumlah maksimal peserta Muktamar yang hadir tidak boleh lebih dari 200 orang. Muktamar partai Ka’bah ini akan dibuka oleh Presiden Jokowi secara virtual di Istana Bogor. [FIK]

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.