Dark/Light Mode

Mahfudz Sidik Optimis, Gelora Tembus Papan Tengah Di Pemilu 2024

Senin, 15 Februari 2021 11:21 WIB
Mahfudz  Sidik Optimis, Gelora Tembus Papan Tengah Di Pemilu 2024

 Sebelumnya 
Menurutnya, sudah banyak negara yang gagal akibat dinamika global tersebut. "Sesungguhnya dengan modal perjalanan sejarah bangsa, kekayaan SDA, posisi geografis dan politik negara, Indonesia sangat berpeluang melakukan lompatan besar di tengah krisis global menjadi kekuatan besar dunia," tandasnya. 

Sukses di 2024

Ketua Pengembangan Teritorial 3 (wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Yogyakarta) Ahmad Zainuddin mengatakan, Partai Gelora bertekad meraih sukses di 2024. Kuncinya, kader Partai Gelora harus membangun kolaborasi dengan berbagai kalangan.

Baca juga : La Nyalla Optimis Pelabuhan Tanjung Carat Hidupkan Iklim Investasi

"Di antara kunci sukses dalam memenuhi target-target struktural partai hingga level kelurahan atau desa, rekrutmen anggota dan lain-lain adalah melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak dan berbagai kekuatan," ujar Zainuddin.

Ia menilai, kader Partai Gelora perlu membangun hubungan kolaborasi yang baik dan menjalin kerja sama yang saling menguntungkan dengan berbagai pihak.

"Membangun mindset sebagai pemimpin. Fungsionaris partai politik harus punya cita-cita menjadi pemimpin bangsa di berbagai level. Bukan hanya bercita-cita sebagai anggota DPRD atau DPR, tetapi juga menjadi Ketua DPRD, Ketua DPR, Bahkan menjadi Bupati, Wali Kota, Gubernur dan Presiden RI," imbuhnya.

Baca juga : Awas Risiko! Jaga Kesehatan Mulut Di Tengah Pandemi

Mantan anggota DPR ini menuturkan, fungsionaris Partai Gelora di wilayah harus menetapkan target politik, membuat peta menuju pencapaian target, baik peta kekuatan politik, peta kekuatan sosial ekonomi, maupun peta tokoh. "Lalu, menetapkan target-target politik DPD. Berapa kursi DPRD Kota kabupaten? Kursi Propinsi, Kursi DPRD?" jelasnya.

Dalam peta politik nasional, Jawa Tengah merupakan wilayah sangat strategis. Seringkali, Jawa Tengah menentukan kemenangan kontestasi politik di level nasional. Karenanya Jawa Tengah, harus memberi sumbangan besar dalam pencapaian target lolosnya Partai Gelora Indonesia untuk melampaui parliamentary threshold atau ambang batas parlemen.

"Kolaborasi, konsolidasi dan selalu belajar cepat adalah salah satu kunci sukses Pemilu 2024," tegas Zainuddin. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.