Dark/Light Mode

Dapil Maluku Utara

Petahana Masih Tak Tergoyahkan

Rabu, 31 Januari 2024 08:00 WIB
Dapil Maluku Utara Petahana Masih Tak Tergoyahkan

RM.id  Rakyat Merdeka - Petahana di dapil Maluku Utara (Malut) diprediksi bakal masuk lagi ke Senayan. Sampai saat ini, mereka masih di atas angin.

Dapil Malut mencakup Kabupaten Halmahera Barat, Halmahera Selatan, Halmahera Tengah, Halmahera Timur, Halmahera Utara, Kepulauan Sula, Morotai, Pulau Taliabu, Kota Ternate, dan Tidore Kepulauan. Hanya tiga kursi yang tersedia di dapil ini.

Pada Pileg 2019, tiga kursi itu diisi oleh Irene Yusiana Roba dari PDIP, Achmad Hatari dari NasDem, dan Alien Mus dari Golkar. Ketiga nama tersebut kembali maju. Untuk Irene dan Hatari, Pileg 2024 merupakan kontestasi ketiga kalinya setelah berhasil menduduki kursi Senayan sejak 2014 lalu.

Baca juga : Anak Bungsunya Bolak Balik Ngajak Kampanye, Jokowi Masih Tahan Rayuan

Pada Pileg 2019 lalu, suara ketiganya tidak jauh berbeda. Utamanya pada nama Hatari dan Alien Mus. Sekalipun saat itu nyaleg sebagai penantang baru, tapi suara Alien Mus mampu mengungguli Hatari.

Alien Mus mendapat suara sebanyak 45.056. Sedangkan Hatari 40.744 suara. Suara keduanya berada di bawah Irene dengan perolehan 65.589 suara.

Sebagai petahana, ketiganya dinilai berpotensi kembali ke Senayan. Kendati punya peluang lebih, para petahana tetap diminta untuk tidak lengah.

Baca juga : Kursi Petahana Masih Belum Aman

Sebab, nama-nama penantang baru tidak kalah kelas dari ketiganya. Mereka hadir sebagai figur yang juga punya pengalaman dekat dan rajin menemui masyarakat Malut. Ada yang berlatar belakang mantan kepala daerah, mantan anggota DPR dan DPD, serta keluarga dari elite partai politik.

Mereka antara lain Thaib Armaiyn. Mantan Gubernur Maluku Utara dua periode ini berada di nomor urut satu Daftar Caleg Tetap (DCT) Partai Demokrat. Kehadiran Thaib menjadi sinyal Demokrat berharap adanya perwakilan di Senayan dari Dapil Malut.

Selain Thaib, Demokrat juga menugaskan Rusdi Yusuf untuk merebut kursi DPR Dapil Malut. Bermodalkan background pengusaha, dia diharapkan mampu mengeruk pemilih dari kalangan kelas bawah.

Baca juga : Bagi Pendatang Baru, Pintunya Terbuka Lebar

Begitu juga dengan PAN. Partai besutan Zulkifli Hasan ini berusaha mengimbangi rekan sekoalisinya di Pilpres 2024, Golkar. PANmempercayakan nama-nama beken di kalangan masyarakat lokal.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.