Dark/Light Mode

Dapil Sulawesi Selatan I

Kursi Petahana Masih Belum Aman

Sabtu, 27 Januari 2024 08:40 WIB
Adu kuat caleg. (Foto: Ist)
Adu kuat caleg. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Petahana di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sulawesi Selatan I harus bekerja lebih keras untuk kembali masuk ke Senayan. Pasalnya, penantang mereka berat-berat.

Dapil Sulawesi Selatan I meliputi Bantaeng, Gowa, Jeneponto, Kepulauan Selayar, Takalar dan Kota Makassar. 

Ada tujuh petahana di Dapil Sulsel I yang dipastikan maju kembali di Pileg 2024. Mereka adalah Hamka B Kady dari Golkar, Aliyah Mustika Ilham dari Demokrat, Ridwan Andi Wittiri dari PDIP, Ashabul Kahfi dari PAN, Amir Uskara dari PPP, Azikin Solthan dari Gerindra, dan Haruna dari PKB.

Baca juga : Bagi Pendatang Baru, Pintunya Terbuka Lebar

Salah satu petahana dari partai Gerindra, Azikin Solthan mengatakan, persaingan Pileg tahun ini lebih berat. Anggota Komisi IV DPR itu harus bersaing dengan istri dari mantan Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, Liestiaty Fachruddin. Politisi yang akrab disapa Lies itu maju dari partai Golkar. 

Selain Lies, Azikin juga harus berhadapan dengan Caleg sesama partainya. Terdapat dua nama baru dari Gerindra yang berpeluang menggeser Azikin. Yakni Najmuddin dan Anhar Rahman. Keduanya punya pergerakan masif di dapil yang meliputi Makassar Bantaeng, Gowa, Jeneponto, Kepulauan Selayar, dan Takalar tersebut. 

Apalagi Najmuddin juga aktif mengkampanyekan pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Partai politik pengusung Capres 02 itu mempercayai Najmuddin sebagai Wakil Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Sulsel. 

Baca juga : BTN Ingin Selamatkan Bank Syariah Pertama

"Sebenarnya kita ini nebeng ke Prabowo, (efek ekor jas) jadi Caleg yang diuntungkan memang efek Prabowo," kata Najmuddin.

Dia yakin bisa mendapat kursi di Senayan. Sebab, dirinya terus bergerak mendulang basis suara baru di sejumlah daerah. "Saya meng-Gerindra-kan yang belum Gerindra, mencari basis baru. Siapa di situ, basisnya 1 atau 3 yang kita kejar," ungkapnya. 

Bahkan, Najmuddin mengklaim, saat ini dirinya sudah mendapatkan popularitas hingga 60 persen. Sisa dilanjutkan dengan kerja nyata bersama tim hingga ke akar rumput.

Baca juga : Dapil Sulawesi Utara: Banteng Masih Kuat

Petahana dari PKB Haruna juga memberkan ketatnya persaingan di dapil ini. Anggota Komisi II DPR itu ditanyang mantan Wakil Wali Kota Makassar, Syamsu Rizal. Baik Haruna maupun Syamsu Rizal merupakan politisi PKB.

NasDem yang tidak ada petahananya, juga kemungkinan hanya mampu mengamankan satu kursi. Di NasDem ada tiga tokoh bersaing melenggang ke Senayan, yaitu Fatmawati Rusdi, Rudianto Lallo, dan Ahmad Daeng Sere. 

Fatmawati Rusdi adalah Wakil Wali Kota Makassar aktif. Sedangkan Rudianto Lallo adalah Ketua DPRD Makassar. Sementara Ahmad Daeng Sere bukan orang baru di Senayan. Dia pernah menjabat sebagai anggota Komisi I DPR periode 2014-2019. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.