Dark/Light Mode

Lawan Kecurangan, Relawan AMIN Ini Ajak Warga Kawal Suara Lewat Aplikasi

Senin, 5 Februari 2024 23:09 WIB
Coach Indonesia Mendukung Anies Muhaimin IMAM J. Kamal Farza. (Dok Pribadi)
Coach Indonesia Mendukung Anies Muhaimin IMAM J. Kamal Farza. (Dok Pribadi)

RM.id  Rakyat Merdeka - Coach Indonesia Mendukung Anies Muhaimin (IMAM) J Kamal Farza mengajak seluruh rakyat Indonesia bersatu mengawasi pemilu yang berlangsung, 14 Februari 2024 mendatang. Terutama mengawal suara pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).

Kamal menjelaskan, setiap pelanggaran pemilu bisa dilaporkan melalui aplikasi yang baru-baru ini diluncurkan oleh pihaknya. 

Aplikasi tersebut bisa diakses melalui laman da4i.net. Di dalamnya, disematkan fitur khusus untuk pelaporan pelanggaran, dan kecurangan pemilu. 

Baca juga : Puluhan Organ Relawan AMIN Dan GAMA Bergabung Satukan Barisan

"Kemunculan gerakan ini diharapkan bisa mengawasi pemilu saat pengawasan lembaga berwenang dianggap melempem dan tidak bekerja semestinya," ujar Kamal. 

Menurut Kamal, warga yang mengawasi pemilu ini memang bukan saksi resmi yang terdaftar di KPU. Namun, menurutnya rakyat bisa ikut berpartisipasi di TPS masing-masing melaporkan setiap kecurangan melalui aplikasi tersebur. 

Semua bukti kecurangan yang masuk diharapkan bisa menjadi bahan TIMNAS AMIN membawa ke ranah hukum.

Baca juga : Bareng Gibran, Relawan Penerus Negeri Bikin Kampanye Kreatif

Kamal memastikan, aplikasi ini bisa diakses dengan cukup mudah. Caranya, bisa menggunakan browser google chrome, lalu ketik https://da4i.net. Kemudian isi data yang diperlukan. 

"Untuk kolom TPS tulis TPS masing-masing dan untuk kolom Simpul Relawan ketik IMAM (Indonesia Mendukung Anies Muhaimin), untuk password ketik 8 angka, boleh huruf atau angka, kami menyarankan: 123TPS01, dua angka terakhir adalah nomer TPS masing-masing," jelasnya.

Setelah semua data diisi lengkap, nantinya admin akan melakukan verifikasi terlebih dahulu. Baru kemudian meng-approve pendaftarannya. 

Baca juga : Relawan AMIN Deklarasi Gerakan Rakyat Kawal TPS

"Setelah diverifikasi, IMAM akan  mengadakan zoom meeting untuk cara penggunaan atau pelaporan kecurangan-kecurangan pemilu di manapun kita ketahui," pungkasnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.