Dark/Light Mode

Bicara Prestasi Dan Elektabilitas

PDIP Buka Peluang Usung Heru Di Pilkada DKI 2024

Rabu, 15 Februari 2023 07:35 WIB
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono. (Foto: Setkab)
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono. (Foto: Setkab)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi DKI Jakarta membuka kemungkinan mengusung Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono pada Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Namun, upaya untuk mengusungdan memenangkan Heru pada pesta demokrasi menadatang, masih membutuhkan sejumlah pertimbangan dan tahapan.

Baca juga : Erick Potensial Diusung Jadi Cawapres Dari KIB

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Provinsi DKI Jakarta, Gembong Warsono mengatakan, pengusungan Heru Budi Hartono sebagai Calon Gubernur (Cagub) DKI di Pilkada 2024, bisa saja terjadi.

Menurut dia, tidak ada yang mustahil dalam politik, tapihal tersebut tetap didasarkan pertim­bangan yang matang dan dina­mika yang terjadi ke depan.

Baca juga : Pemilu Tetap Digelar 2024

“Politik itu kan dinamis. Jadi, bukan hal yang mustahil kalau itu (mengusung Heru untuk Pilkada 2024) terjadi,” kata Gembong kepada wartawan, di Jakarta, kemarin.

Dijelaskannya, salah satu pertimbangan utama dalam mengusung Heru di Pilkada DKI 2024, ialah kinerja saat menjabat sebagai Pj Gubernur DKI. Menurut dia, jika Heru mampu memperbaiki berbagai permasalahan Jakarta selama menduduki kursi DKI 1, ia bisa menjadi pilihan kandidat kuat dari PDI Perjuangan.

Baca juga : Mardiono Arahkan Fraksi PPP Di DPR RI Gaspol Kerja Elektoral Jelang Pemilu 2024

Terlebih, sambung dia, jika Heru mendapat dukungan besar dan memiliki elektabilitas tinggi,lantaran prestasinya sebagai Pj Gubernur. “Itu bisa menjadi dasar kuat bagi PDI Perjuangan untuk mengusungnya. Jadi, Pak Heru nothing to lose saja, bekerja maksimal, kan orang lain yang menilai,” cetus dia.

Lebih lanjut, Gembong mengatakan, dirinya tak ingin mengganggu Heru dengan membicarakan atau mewacanakansoal potensinya sebagai Cagub dari PDI Perjuangan. Ia pun berharap, mantan Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) itu tetap Heru fokus dan menuntaskan seluruh tugasnya sebagai Pj Gubernur dengan baik.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.