Dark/Light Mode

Pasha Ungu Batal Melaju ke Pilgub Sulawesi Tengah

Minggu, 6 September 2020 06:47 WIB
Tangkapan layar Anwar Hafid dan Sigit Purnomo (tengah) dalam pernyataan yang ditayangkan melalui akun Instagram @pashaungu_vm, Sabtu (6/9). (Sumber: Instagram)
Tangkapan layar Anwar Hafid dan Sigit Purnomo (tengah) dalam pernyataan yang ditayangkan melalui akun Instagram @pashaungu_vm, Sabtu (6/9). (Sumber: Instagram)

RM.id  Rakyat Merdeka - Anwar Hafid dan Sigit Purnomo (Pasha Ungu) gagal bertarung di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tengah (Sulteng) 2020.

Pasangan bakal calon kepala daerah yang diusung Partai Demokrat, PAN, dan PPP itu tak memenuhi syarat dukungan kursi di DPRD Sulteng.

Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Demokrat Kamhar Lakumani mengatakan, Anwar Hafid-Pasha hanya mengantongi dukungan tujuh kursi  DPRD Sulteng. Masih kurang dua kursi, dari syarat minimal yang meminta sembilan kursi dukungan.

Baca juga : Tok! PKB Akhirnya Dukung Fakhrizal-Genius Umar Di Pilgub Sumbar

Fakta ini tentunya membikin sedih Partai Demokrat. Mengingat Anwar Hafid-Pasha selalu unggul dalam sejumlah survei. "Semenjak bersepakat untuk jalan bersama pada Maret lalu, pasangan ini terus mengalami tren kenaikan secara konsisten," ungkap Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Kamhar Lakumani dalam keterangan tertulisnya, Minggu (6/8).

Melalui akun Instagram @pashaungu_vm, Anwar Hafid-Pasha mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung, yang selama ini telah bergerak untuk mencalonkan pasangan tersebut, agar dapat maju ke Pilgub Sulteng

"Terima kasih tak terhingga kami haturkan kepada keluarga, sahabat relawan pendukung, serta simpatisan AS yang sudah begitu luar biasa bergerak. Bekerja penuh semangat, dan berdoa dalam rangka memperjuangkan AS di tengah masyarakat," demikian tulis Anwar Hafid-Pasha, Sabtu (5/9).

Baca juga : Pertamina EP Sukses Katrol Produksi Melalui 4 Sumur Pengembangan

"Ketahuilah Saudara-saudaraku. Hari ini bukan akhir segalanya. Kita belum kalah. Sebab, predikat kalah atau menang harus ditentukan melalui sebuah kontestasi atau pertarungan. Bila tahun ini kita belum berkesempatan memasuki arena pertarungan, maka kita berdoa. Insya Allah, di waktu-waktu yang akan datang, kita akan kembali mengambil peran demi "harapan baru" di Provinsi Sulawesi Tengah. Kami ucapkan selamat kepada saudara-saudaraku, para calon kandidat yang akan bertarung. Mari kita bangun Provinsi Sulawesi Tengah dengan penuh totalitas, serta terwujudnya kejayaan Sulteng di masa depan," lanjutnya.

Demokrat pun kini beralih mengusung Rusdi Mastura dan Ma’mun Amir di Pilgub Sulteng.

 "Kami optimis, pasangan ini akan memenangkan kontestasi Pilgub Sulteng. Apalagi, tiga partai yang sebelumnya juga berkoalisi untuk pasangan Anwar-Sigit kompak beralih ke pasangan ini," ujar Kamhar. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.