Dark/Light Mode

Biarkan Putra Jokowi Kerja Di Solo

PDIP: Jangan Tarik-tarik Gibran Maju Ke Pilgub DKI

Selasa, 30 Maret 2021 06:17 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (Foto: ANTARA/Mohammad Ayudha)
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (Foto: ANTARA/Mohammad Ayudha)

 Sebelumnya 
Bahkan, Cak Imin menyanjung sosok Gibran, karena bisa menjadi sosok pemimpin masa depan. “Mas Gibran ini pemimpin masa depan. Sukses di Solo, akan membawa kemajuan di mana-mana,” tuturnya.

Begitu juga dengan Partai Amanat Nasional (PAN). Bahkan, partai besutan Zulkifli Hasan alias Zulhas ini ingin ‘menjodohkan’ Gibran dengan Zita Anjani, putri Ketua Umum PAN Zulhas. “Jika Mas Gibran berniat maju dan berpeluang besar menang karena memiliki elektabilitas bagus, tentu PAN akan mendukung di Pilkada DKI 2024,” kata Wakil Ketua Umum DPP PAN, Viva Yoga Mauladi, kemarin.

Baca juga : Terapkan Prokes Ketat, Doni Monardo Puji Pengelola Masjid Al Irsyad

Bahkan, kata dia, PAN telah menyiapkan kadernya, Zita Anjani untuk dipasangkan dengan Gibran. Zita dinilai cocok mendampingi Gibran di Pilgub DKI 2024.

Zita adalah generasi milineal berpengalaman di legislatif. Saat ini, Zita duduk sebagai Wakil Ketua DPRD DKI. Zita sering berinteraksi setiap hari dengan proses birokrasi pemerintahan dan problematika masyarakat serta concern di bidang pendidikan serta kesehatan ibu dan anak.

Baca juga : Pesan Konjen Jeddah Ke Calon PMI: Jangan Tergiur Cerita Manis

“Jika Mas Gibran dan Mbak Zita berduet, ini akan menambah peluang kemenangan dan elektabilitas calon meningkat. Ini kombinasi yang baik, bagus, dan prospektif untuk kemajuan pembangunan DKI,” kata Viva.

Menanggapi hal itu, Gibran mengaku, masih berkomitmen bekerja hingga masa jabatannya di Solo selesai. Menurutnya, masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikannya di Kota Solo, di antaranya, vaksinasi Covid-19.

Baca juga : Seknas Jokowi: Jangan Tarik-tarik Presiden Seolah Terlibat

“Tidak mikir itu (Pilkada DKI Jakarta 2024). Kita kerja dulu. Selesaikan permasalahan di sini (Kota Solo). PR-nya banyak. Jangan pikir yang lain dulu. Tidak mikir kota-kota lain, di Solo dulu,” kata suami Selvi Ananda ini.

Ayah Jan Ethes Srinarendra ini mengaku, saat ini tidak memikirkan apakah akan maju Pilkada Solo untuk periode kedua atau tidak. “Yang mentukan bukan saya, tapi warga Solo. Semua ini sesuai keinginan warga. Kalau tidak dipilih dua periode, ya, sudah. Sekarang kita selesaikan pekerjaan rumah kita,” tutup Gibran. [EDY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.