Dark/Light Mode

Hindari Caci Maki

Sabtu, 20 Januari 2024 06:55 WIB
KIKI ISWARA DARMAYANA
KIKI ISWARA DARMAYANA

 Sebelumnya 
Orang-orang di level bawah yang masih menganggur atau tak punya pekerjaan tetap, sangat berharap segera dapat pekerjaan. Mereka ingin hidup lebih baik. Bisa membeli beras, bisa membeli pakaian dan bisa menyekolahkan anak.

Kalau sang Caleg bisa menawarkan solusi lapangan kerja, rakyat bakal memilih sang Caleg. Apalagi, kalau sang Caleg bisa mencarikan beasiswa hingga jenjang perguruan tinggi untuk anak-anak warga tak mampu. Sang Caleg pasti akan semakin dicintai rakyat.

Baca juga : Awas, Janji Palsu Caleg

Saat kampanye dari rumah ke rumah, sang Caleg mesti meyakinkan warga bahwa apa yang dijanjikan, akan dikonkretkan. Bukan janji bohong-borongan.

Sang Caleg juga harus berjanji, setelah terpilih jadi anggota legislatif akan selalu membela kepentingan rakyat kecil dan orang-orang yang ada di level bawah.

Baca juga : Jangan Lupakan Ekonomi Rakyat

Jadi sekali lagi, kita berharap, dalam kampanye Pemilu, para Caleg berlomba-lomba menawarkan solusi jitu, bagaimana caranya meningkatkan harkat dan martabat rakyat. Bukan kampanye caci maki antar Caleg.

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak edisi Sabtu, 20 Januari 2024 dengan judul "Hindari Caci Maki"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.