Dark/Light Mode

Pemain Bedol Desa, Aji Cari Bibit Asing

Selasa, 5 April 2022 05:31 WIB
Pelatih Persebaya, Aji Santoso. (Foto : Persebaya)
Pelatih Persebaya, Aji Santoso. (Foto : Persebaya)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemain asing Persebaya bedol desa. Otomatis sang Pelatih, Aji Santoso harus bekerja keras untuk mencari bibit baru pemain asing yang sesuai dengan permainan Persebaya.

Soal selera pemain dari negara mana, Aji secara gamblang mengatakan tidak pernah fanatik, pemain itu berasal dari negara Eropa, Timur atau Asia Tenggara.

“Terpenting, pemain ini menurut pengamatan saya, masuk sebagai kriteria,” ungkap Aji, kemarin.

Baca juga : PSS Sleman Vs Persela, Menang Atau Terusir Dari Liga 1

Lebih lanjut, pelatih asal Malang ini, mengaku tidak antipemain asing yang sudah bermain di Indonesia. “Kenapa saya lebih memilih pemain asing yang belum pernah bermain di Indonesia, karena mereka bisa berkembang, bisa menjadi sesuatu yang baru. Contohnya, Bruno, pertama kali datang ke Indonesia meledak. Tapi saya juga tidak antikepada pemain yang sudah bermain di Indonesia,” jelasnya.

Bidikan pemain asing Persebaya memang mulai santer terdengar di beragam sosial media. Misalnya Ciro Alves dari Tira Persikabo hingga Leo Lelis Persiraja Banda Aceh.

Sementara, Candra Wahyudi resmi digantikan Yahya Hasan Alkatiri sebagai manajer tim Persebaya di musim 2022/2023. Yahya bukanlah sosok asing untuk Bajul Ijo.

Baca juga : Semangat Melesat Dari Mandalika

Dia sudah lama aktif di salah satu klub internal Persebaya. Dia juga beberapa kali menjabat manajer tim junior Persebaya di berbagai jenjang usia.

Mantan Manajer Persik Kediri ini pun langsung tancap gas dengan target yang akan diberikan ke tim Bajol Ijo di musim ini.

Dia berjanji akan mengembalikan masa kejayaan Persebaya. “Alhamdulillah, saya bisa kembali mengabdi di Persebaya. Saya akan berusaha semaksimal mungkin mengemban amanah ini,” ungkap Yahya. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.