Dark/Light Mode

Hasil PON Bukan Jaminan Berlaga Di SEA Games, Ini Alasannya

Rabu, 20 April 2022 13:16 WIB
Ketua tim review PPON Asmawi. (Foto : Kemenpora)
Ketua tim review PPON Asmawi. (Foto : Kemenpora)

 Sebelumnya 
Sebelumnya, ramai dibicarakan oleh warganet terkait sosok atlet senam ritmik Sutjiati Narendra. Dia merasa tak diberangkatkan ke SEA Games padahal sudah meraih emas di PON XX Papua 2021 lalu.    

Setelah ditelisik dari data dan track record performa mereka selama ini, prestasi Sutjiati ternyata tak bisa melampaui atlet senam yang sudah dipilih untuk berangkat ke SEA GAmes 2021, Rifda Irfanaluthfi.

Baca juga : Keputusan Status Endemi Berada Di Tangan Jokowi

Rifda sudah teruji prestasinya, karena untuk level SEA Games, dia berhasil membawa pulang satu emas dan tiga perak pada edisi 2019 lalu di Manila. Sementara, Sutjiati baru bisa berbicara banyak di ajang PON Papua. (lihat grafis data rekam jejak kedua atlet).

Sutjiati Narenda yang tampil di Rhythmic Gymnastics Junior World Championship 2019 di Moskow Rusia, ternyata tak bisa lolos dari kualifikasi dan gagal ke putaran final. Sebaliknya, Rifda yang sudah masuk kategori senior, tak tampil di ajang tersebut.

Baca juga : Pertamina Jamin Pasokan BBM Dan LPG Di Solo Selama Lebaran

Hanya, di SEA Games 2019, Rifda tampil moncer dan meraih satu emas dan tiga perak. Sementara itu, Sutjiati tak diberangkatkan ke Manila karena kalah bersaing dengan atlet yang lain.

Membaca data prestasi yang ada, capaian dari Sutjiati di ajang Rhythmic Gymnastics Junior World Championship 2019 ternyata juga tak bisa bersaing dengan pesenam dari negara tetangga.

Baca juga : Kementan Pastikan Stok Pangan Di Sulawesi Tengah Aman

Sutjiati di ajang tersebut hanya berada di ranking 47 dengan skor 12.550 dengan menggunakan bola. Kalah bersaing dengan atlet Filipina yang menempati ranking 39 dan Singapura yang finis di posisi ke-46.

Sutjiati juga tak mampu bersaing saat menggunakan alat tali. Dia hanya berada di urutan ke-45 dengan skor skor 11.350. Tertinggal jauh dengan wakil Malaysia yang menempati ranking 18 dengan skor 14.200, Kemudian Filipina berada di ranking 34 dengan skor 12.600 dan Thailand di ranking 37 dengan skor 12.375.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.