Dark/Light Mode

Dongkrak Prestasi Bola Tangan, Ini Yang Bakal Digas Kenceng Zulfydar

Kamis, 28 Juli 2022 14:02 WIB
Ketua Umum PB ABTI Zulfydar Zaidar Mochtar. (Foto : Antara) 
Ketua Umum PB ABTI Zulfydar Zaidar Mochtar. (Foto : Antara) 

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Pengurus Besar Asosiasi Bola Tangan Indonesia (PB ABTIZulfydar Zaidar Mochtar tancap gas memajukan prestasi olahraga bola tangan menuju pentas dunia. Mensosialisasikan cabor dan koordinasi menjadi prioritas Zulfydar.

"Sosialisasi keluar sudah tentu melakukan silaturahmi dengan stakeholder olahraga seperti KONI Pusat dan Menpora, Begitu juga ke Komisi X DPR RI nantinya. Sedang ke dalam langsung tatap muka melalui zoom meeting dengan pengurus Kabupaten Kota, Provinsi, pelatih dan atlet di seluruh Indonesia," ujar Zulfydar dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/07/2022).

Selain itu, ia akan menggelar pertemuan secara virtual dengan pengurus bola tangan kabupaten kota untuk mengetahui sejauh mana perkembangan bola tangan di daerah dan berbagai perpemasalan dalam mensosialiasikan olahraga bola tangan ditengah masyarakat

Baca juga : Jurus Puan Bisa Bikin KIB Dan KIR Buyar Lho

"Begitu dengan pelatih dan atlet dari berbagai daerah. Hal ini tentunya untuk mengetahui perkembangan pemasalan atlet dan kesulitan-kesulitan yang dihadapi para pelatih dalam mengembangkan prestasi atlet bola tangan di berbagai daerah di Indonesia," jelasnya.

"Karena ujung tombak peningkatan prestasi bola tangan selain arahan pelatih juga pada atlet yang bersangkutan. Sinergi antara pelatih dan atlet harus berjalan untuk mencapai prestasi puncak," tambah Zulfydar.

Untuk mendongkrak prestasi olahraga bola tangan di Indonesia, Zulfydar juga terus berbenah dengan menggelar berbagai program yang sudah digariskan. 

Baca juga : Partai Garuda: Jangan Ada Maling Teriak Maling

Program dekat setelah pengurus PB ABTI dilantik KONI Pusat, yakni menggelar Rakernas, dilanjutkan menjalankan program Liga bola tangan.

Selanjutnya di tahun 2023 menggelar Prakualifikasi PON XXI menuju Aceh dan program yang paling bergengsi menggelar (world beach handball championship) kejuaraan bola tangan pasir dunia di Bali akhir tahun 2023.

"Semua itu merupakan suatu keinginan yang bulat untuk memajukan prestasi olahraga menuju pentas dunia," tutupnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.