Dark/Light Mode

Piala Dunia 2022

Brazil Vs Kroasia, Ancelotti Yakin Tim Samba Menang

Jumat, 9 Desember 2022 05:55 WIB
Timnas Brazil di penas Piala Dunia 2022. (Foto : ist)
Timnas Brazil di penas Piala Dunia 2022. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Brazil siap menghadapi Kroasia pada laga perempat final Piala dunia 2022 di Stadion Education City, Ar Rayyan, Qatar, Jumat (9/12) malam nanti.

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menyebut Brazil bakal menang dan menjadi juara Piala Dunia 2022.

Ancelotti menyebut penampilan Brazil di laga 16 besar menunjukkan keganasan Tim Samba ngambuk dan melumat Korea Selatan 4-1. 

Baca juga : Raheem Sterling Siap Ke Qatar Lagi

Dengan permainan menawan, ditambah komposisi pemain yang superior di semua lini, Ancelotti percaya Brasil akan keluar sebagai juara.

“Brasil adalah tim yang paling lengkap. Mereka memiliki kualitas, pemain yang segar dan pengalaman yang sangat penting dalam kompetisi ini,” kata Carlo Ancelotti kepada Gazzetta dello Sport, Kamis (8/12/2022).

“Tidak banyak kejutan yang terjadi di Qatar. Saya pikir dengan semua yang dimiliki Brasil tetap jadi favorit. Tapi kita jangan lupakan tim lain yang sama bagusnya,” ia menambahkan.

Baca juga : Inggris Vs Prancis, Jangan Cuma Fokus Sama Mbappe

Selama Piala Dunia 2022 berlangsung, ada dua pemain yang terus disoroti pelatih Real Madrid. Yakni anak asuhnya, Vinicius Junior, dan bintang Prancis, Kylian Mbappe.

Khusus untuk Vinicius, dia melihat winger Brasil semakin matang dan percaya diri. Sedangkan Mbappe terus membuktikan kehebatan di tiap laga.

“Hari ini Vini jauh lebih percaya diri. Dia dan Mbappe memiliki dua karakter yang tidak biasa,” sambung Carlo Ancelotti.

Baca juga : Ini Kunci Belanda Bisa Tekuk Argentina Versi Van Dijk

“Mereka yang melihat perjuangan keduanya akan paham bagaimana mereka bisa memiliki kecepatan dan ledakan itu di lapangan,” tutup Don Carlo.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.