Dark/Light Mode

Kakang Ngebet Masuk Tim Inti Maung Bandung

Kamis, 27 April 2023 12:09 WIB
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto. (Foto : Persib)
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto. (Foto : Persib)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kakang Rudianto punya misi khusus di kompetisi Liga 1 musim 2023/2024. Kakang siap bersaing masuk tim inti bersaing dengan nama-nama lain seperti Rachmat Irianto, Achmad Jufrianto, Victor Igbonefo, bahkan Henhen Herdiana.

Musim llau, Kakang hanya dipercaya tujuh kali dalam 11 pertandingan Persib di BRI Liga 1 2022/2023. Ia mengungkapkan betapa pentingnya pembuktian di dalam latihan karena Luis Milla merupakan pelatih berorientasi kepada kerja keras performa pemain di lapangan.

Baca juga : Kapolri: Waktu Tempuh Arus Mudik Tahun Ini Alami Penurunan

“Soal performa bagaimana saya bersaing di latihan dan bekerja keras di latihan, menunjukkan ke pelatih bahwa saya layak untuk bermain. Itu intinya untuk bisa mendapat kesempatan bermain,” kata Kakang. 

Tak hanya berperan sebagai pemain berposisi center back, pemain asal Cianjur itu pula beberapa kali ditempatkan di posisi wing back kanan. Performanya pula kerap mendapatkan apresiasi suporter Persib, pasalnya Kakang adalah salah satu pemain muda yang bisa menjalankan tugas pelatih dengan baik.

Baca juga : Tidur Di Kandang Anjing, Wanita Ini Merasa Aman

Kendati begitu, Kakang enggan cepat berpuas diri. Dirinya akan terus belajar mengevaluasi kekurangan lewat kerja keras. Ia ingin berkontribusi lebih baik menyongsong musim baru di Liga 1 2023/2024.

“Secara pribadi saya belum puas karena masih banyak kekurangan dari diri saya. Jangan cepat berpuas diri, kita harus tetap rendah hati dan lebih kerja keras lagi di latihan supaya bisa sadar diri buat kelemahan saya dimana. Apa yang harus dikembangkan dan dilatih,” tuturnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.