Dark/Light Mode

Hasil Liga Italia: AC Milan Menang, Inter Tumbang

Kamis, 28 September 2023 05:51 WIB
Selebrasi para pemain AC Milan menang atas Cagliari dalam lanjutan seri A, Kamis (28/9) dini hari tadi WIB. (Foto : Ist)
Selebrasi para pemain AC Milan menang atas Cagliari dalam lanjutan seri A, Kamis (28/9) dini hari tadi WIB. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Nasib berbeda dialami dua raksasa seri A Italia, AC Milan dan Inter Milan pada pekan ke-6 pentas Liga Italia, Kamis (28/9) dini hari tadi WIB. AC Milan menang, Inter Milan Tumbang.

AC Milan comeback meraih kemenangan usai mengandaskan Cagliari dengan skor 3-1 dalam laga Serie A 2023/2024 giornata 6 yang digelar di Unipol Domus, Rabu (27/9/2023) tengah malam WIB.

Baca juga : Hasil Liga Spanyol: Girona Depak Barca Dan Real Madrid

Rossoneri tertinggal lebih dahulu oleh Cagliari lewat gol yang ditorehkan oleh Zito Luvumbo pada menit ke-29. Namun skuad AC Milan berhasil melakukan aksi comeback lewat gol-gol yang dicetak Noah Okafor, Fikayo Tomori, dan Ruben Loftus-Cheek.

Berkat hasil ini, Milan untuk sementara berhasil naik ke peringkat dua klasemen dengan poin 15. Di sisi lain, Cagliari yang diasuh Claudio Ranieri semakin terpuruk di dasar klasemen dengan hanya meraih dua poin

Baca juga : Cagliari Vs AC Milan, Momentum Luka Jovic Unjuk Gigi

Pemuncak klasemen sementara, Inter Milan menelan kekalahan pertama usai dipaksa bertekuk lutut oleh tim tamu Sassuolo dalam laga pekan ke-6 Serie A 2023/2024, Kamis (28/9/2023). Nerazzurri keok dengan skor 1-2.

Bermain di Giuseppe Meazza, Inter sebenarnya memulai laga dengan baik dan sempat unggul. Tapi, mereka gagal memanfaatkan momentum, justru membiarkan Sassuolo melawan.

Baca juga : Liza Natalia Guncang Ribuan Peserta Muna Barat Sehat

Kali ini Inter sempat unggul lebih dahulu lewat gol Denzel Dumfries di akhir babak pertama (45+1'). Sassuolo membalikkan kedudukan di babak kedua melalui Nedim Bajrami (54') dan Domenico Berardi (63').

Ini jadi kekalahan pertama Inter Milan di Liga Italia musim 2023/2024. Untungnya, posisi di papan atas klasemen sementara tidak berubah.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.