Dark/Light Mode

Liga Italia

Cagliari Vs AC Milan, Momentum Luka Jovic Unjuk Gigi

Rabu, 27 September 2023 05:32 WIB
Pemain Ac Milan, Luka Jovic. (Foto : Ist)
Pemain Ac Milan, Luka Jovic. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih AC Milan Stefano Pioli bakal merotasi pemain saat melawan Cagliari pada laga lanjutan Serie A di Sardegna Arena, Rabu (27/9) nanti malam.

Pemain anyar asal Serbia, Luka Jovic, akan diberi kesempatan bermain sebagaistarter untuk pertama kalinya.

Laga ini menjadi perdana lantaran sejak didatangkan dari Fiorentina pada bursa transfer musim panas lalu, dia selalu tampil dari kursi cadangan.

Hal ini membuat Olivier Giroud, penyerang berpengalaman Milan, akan beristirahat dalam pertandingan tersebut. Menurut laporan Football Italia, Selasa (27/9), keputusan Pioli memainkan Jovic sebagai starter bisa menjadi langkah yang sangat penting.

Sebab, sang pemain bisa memperlihatkan kemampuannya di lapangan, sambil memberikan Giroud waktu istirahat yang sangat dibutuhkan.

Baca juga : Liga Italia: Inter Milan Hancurkan Fiorentina 4-0, Juve-Lecce Menang

Giroud, yang berusia 36 tahun, mungkin menghadapi kesulitan menjalani jadwal pertandingan yang padat. Rotasi seperti ini sangat bisa dimengerti dalam rangka menjaga performa pemain.

Hanya saja, bila melihat pertandingan sebelumnya, terutama saat melawan Verona, Giroud masih tampak kesulitan beradaptasi dengan pola permainan Pioli.

Karena itu, dia diberi kesempatan bermain sebagai starter agar mampu menemukan permainan bersama pasukan Milan yang lain. Pertanyaan besarnya, apakah Jovic akan mampu memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan membuktikan dirinya sebagai aset berharga bagi AC Milan?

Para penggemar Rossoneri pasti menantikan debutnya sebagai starter dan berharap dia dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam mencetak gol dan membantu tim meraih kemenangan.

Tapi, laga nanti tetap bakal sulit dilakoni. Karena meski Milan sudah kembali ke jalur kemenangan usai pekan lalu menang 1-0 atas Verona lewat gol tunggal Rafael Leao, performa Rossoneri masih terbilang buruk. Karena itu, rotasi perlu dilakukan dalam upaya memperbaiki performa.

Baca juga : Hasil Liga Italia: Inter Milan Masih Sempurna

Laporan itu juga mengabarkan, duel melawan Cagliari berpeluang menjadi momen kembalinya kiper utama Rossoneri, Mike Maignan. Mike Maignan mengalami cedera pada matchday pertama Liga Champions (19/9/23) kontra Newcastle United.

Sang kiper harus ditarik keluar dan digantikan oleh Marco Sportiello. Pemain Timnas Prancis itu memang memiliki riwayat cedera panjang.

Dalam dua musim pertamanya bersama AC Milan, Maignan absen di 22 laga Liga Italia karena cedera. Namun, kekhawatiran akan kondisi Mike Maignan ditepis oleh Stefano Pioli. Sang pelatih mengaku, Maignan hanya mengalami cedera ringan.

“Maignan merasakan sakit. Katanya tidak terlalu serius, dan saya percaya padanya. Kalau Loftus-Cheek hanya kram,” kata Pioli.

Mike Maignan tidak masuk dalam line-up AC Milan vs Verona. Sebagai gantinya, Pioli mempercayai Marco Sportiello di bawah mistar gawang Rossoneri.

Baca juga : Lukaku Lirik Serigala Merah

Penampilan Marco Sportiello tidak buruk, bahkan bisa dibilang cukup bagus dengan dua penyelamatan gemilang dan tidak kebobolan (cleansheet).

Kembalinya Mike Maignan tentunya disyukuri oleh para penggemar AC Milan. Namun, jika batal Kembali sekali pun, Rossoneri masih memiliki Marco Sportiello yang tak kalah hebat di bawah mistar. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.