Dark/Light Mode

Mantap, Laga Inggris Vs Australia Dipimpin Wasit Perempuan

Kamis, 12 Oktober 2023 12:58 WIB
Wasit Stephanie Frappart. (Foto : ist)
Wasit Stephanie Frappart. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wasit perempuan Stephanie Frappart kembali menjadi perhatian. Dia menjadi wasit yang akan memimpin laga persahabatan Friendly FIFA antara Inggris dan Australia.

Matchday antara Timnas Inggris vs Timnas Asutralia, di Stadion Wembley, London, pada Sabtu (14/10/2023), pukul 01.45 WIB.

Sebelumnya, Frappart, asal Prancis, menjadi wasit wanita pertama yang memimpin pertandingan Piala Dunia putra selama Piala Dunia 2022 di Qatar antara Jerman atas Kosta Rika.

Baca juga : Inggris Vs Australia, Tiga Singa Ngasah Kuku

Peter Elsworth, Kepala Operasi Wasit FA, menyebut Stephanie Frappart adalah wasit yang luar biasa.

“Kami senang dia dan timnya akan memimpin pertandingan kami mendatang melawan Australia di depan penonton yang tiketnya terjual habis di Stadion Wembley dan kami menantikan untuk menyambut mereka di rumah sepak bola Inggris,” tutur Peter Elsworth.

Frappart akan ditemani oleh asisten wasit Mikael Berchebru dan Aurelien Drouet serta ofisial keempat Hakim Ben El Hadj. 

Baca juga : Hasil Liga Inggris: Arsenal Bekap Man City, Liverpool Tertahan

Wasit Video Assistant Referee (VAR) utama akan diemban oleh Mathieu Vernice dan asisten VAR. Nicolas Rainville melengkapi kelompok ofisial pertandingan yang semuanya berasal dari Prancis.

Wanita berusia 39 tahun ini telah menjadi pelopor wasit wanita, memimpin pertandingan Ligue 2 dan Ligue 1 putra di Prancis, serta menjadi wasit wanita pertama yang memimpin pertandingan Liga Champions dan Piala Super UEFA.

Di laga Piala Asia, juga ada wasit wanita. Yoshimi Yamashita dari Jepang termasuk di antara lima wasit wanita pertama yang akan menjadi wasit pertandingan di Piala Asia putra.

Baca juga : Arsenal Vs Man City: Awas, Gudang Peluru Kepeleset!

Empat wasit wanita lainnya yang bertugas di Piala Asia adalah Katherine Jacewicz dari Australia, Makoto Bozono dan Naomi Teshirogi (keduanya Jepang) serta Kim Kyoung-min dari Korea Selatan.
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.