Dark/Light Mode

Barcelona Vs Real Madrid

El Clasico Rasa Kudeta

Sabtu, 28 Oktober 2023 07:00 WIB
Robert Lewandowski. (Foto: Getty Images)
Robert Lewandowski. (Foto: Getty Images)

 Sebelumnya 
Di sisi lain, Madrid tentu paham dengan tugas berat yang akan mereka jalani akhir pekan ini. Bertandang ke tim yang belum pernah kalah di kandang jelas tidak mudah. Tapi catatan Madrid di laga away juga tidak kalah impresif.

Musim ini, Los Blancos sudah memainkan delapan pertand­ingan tandang di La Liga dan UCL. Hasilnya mereka meraih hasil enam kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan. Satu-satunya kekalahan itu dida­pat saat melakoni Derby Madrid melawan Atlético Madrid.

Baca juga : El Barca Konsisten

Jelang El Clasico, Madrid juga mendapatkan modal bagus kala mengalahkan Braga 1-2 di UCL. Kemenangan itu jelas akan me­nambah rasa percaya diri skuad besutan Carlo Ancelotti.

“Setelah pertandingan ini (melawan Braga), kami tahu benar apa yang harus dilaku­kan dan kami akan melaku­kan segalanya untuk menang. Kami punya cukup waktu untuk mempersiapkan diri. Kami siap menyambut El Clásico dengan antusias,” ungkap Ancelotti dikutip laman resmi klub.

Baca juga : Barca Vs Real Madrid, Rebutan Julian Alvarez

Namun demikian, Barca di laga nanti dikabarkan masih tanpa kekuatan terbaik. Sejumlah pemain andalan seperti Robert Lewandowski, Raphinha, Pedri, Frenkie de Jong, Jules Koundé, dan kapten Sergi Roberto dilaporkan masih menderita ced­era.

Dari kubu tamu, Madrid di­pastikan akan kembali men­gandalkan Jude Bellingham, Rodrygo, dan Vinícius Júnior untuk menggedor pertahanan Barca. Dari daftar cedera, ab­sennya Thibaut Courtois, Éder Militão, maupun Dani Ceballos sejauh ini masih bisa digantikan pemain lainnya.

Baca juga : Meriam London Siap Jaga Keperawanan

Di sisi lain, melihat kondi­si Barcelona yang rapuh, Real Madrid optimistis bisa memetik hasil maksimal. Madrid berkomit­men memberikan kekalahan per­dana bagi Barcelona di musim ini. “Kami tahu persis apa yang harus kami lakukan. Kami akan lakukan semua yang kami bisa untuk me­menangkan pertandingan,” ucap Ancelotti.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Sabtu 28/10/2023 dengan judul Barcelona Vs Real Madrid, El Clasico Rasa Kudeta

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.