Dark/Light Mode

BRI Liga 1

Ukir Tinta Emas, DDS Tergacor Dalam Sejarah Maung Bandung

Selasa, 31 Oktober 2023 06:51 WIB
Striker David da Silva. (Foto : Ist)
Striker David da Silva. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - David da Silva mengukir tinta emas di Persib Bandung. Striker asal Brasil ini menjadi pemain tergacor sepanjang sejarah Persib di era Liga Indonesia.

Bergabung dua tahun lalu, DDS sudah mengukir gol ke-42 sebagai striker berbaju Maung Bandung. Jumlah gol yang sudah dicetak DDS melewati catatan 41 gol Sutiono Lamso pada rentang 1994-1999.

Gol terakhir DDS dicetak ke gawang PSS Sleman pada menit 21 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu, 28 Oktober 2023.

Baca juga : Inter Milan Bekap Serigala Merah, Thuram Jadi Pembeda

DDS pertama kali bergabung dengan Persib pada putaran kedua Liga 1 2021/2022. Saat itu, mantan pemain Persebaya ini menyumbangkan 7 gol untuk Pangeran Biru.

Pada musim berikutnya, dia berhasil menyumbangkan 24 gol. Sedangkan hingga berakhirnya paruh musim pertama Liga 1 2023/2024, DDS sudah mencetak 11 gol.

Di bawah DDS dan Sutiono, dalam daftar pencetak gol terbanyak sejak era Liga Indonesia, ada nama Cristian Gonzales dengan 40 gol, Ezechiel N'Douassel (36), dan Hilton Mauro Moreira (33).

Baca juga : Thomas Doll: Persija Keok Karena Kesalahan Sendiri

Sebelumnya, DDS juga sempat memecahkan rekor pencetak gol terbanyak Persib dalam satu musim yang juga dibuat Sutiono pada LI I/1994-1995 dengan 21 gol pada Liga 1 2022/2023.

Kendati catatan yang ditorehkan cukup fenomenal, David da Silva mengaku tak terlalu melihat hal itu. Dia mengaku hanya fokus memberikan yang terbaik dalam setiap laga.

Kendati demikian, ia tak memungkiri rasa senang bisa mencetak banyak gol untuk Persib yang menjadi tugasnya.

Baca juga : Malam Ini, PSS Sleman Tak Gentar Hadapi Maung Bandung

“Target saya adalah selalu memberikan yang terbaik di setiap pertandingan untuk Persib. Angka-angkanya akan kita lihat berapa yang saya capai ketika musim selesai. Saya 100 persen dan fokus pada pekerjaan saya,” kata pemain bernomor punggung 19 tersebut.

DDS menegaskan, target utamanya bersama tim adalah kemenangan, tidak peduli siapa yang mencetak gol. “Kerja keras selalu untuk menghasilkan yang terbaik untuk Persib,” ujarnya

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.