Dark/Light Mode

Liga Italia

Kuda Zebra Ngebet Mau Pinjam Kalvin Phillips

Jumat, 10 November 2023 05:42 WIB
Kalvin Phillips. (Foto : ist)
Kalvin Phillips. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Juventus dikabarkan ingin menambah kekuatan sektor lini tengah. Terbaru, tim berjuluk Bianconeri itu telah membuka omongan mengenai potensi kesepakatan pinjaman untuk pemain Manchester City, Kalvin Phillips.

Upaya itu kemungkinan bakal terealisasi akhir musim nanti lantaran Phillips terus menjadi penghangat alias ban serep di kursi cadangan skuad besutan Pep Guardiola.

Baca juga : AC Milan Keok, Pioli Pasrah Dicemooh Penggemar

Terlebih, sang pemain telah mengajukan permintaan untuk dijual kepada dewan klub, karena sudah bosan cuma menjadi pilihan kedua sejak didatangkan dari Leeds United.

Dikutip dari 𝘍𝘰𝘰𝘵𝘣𝘢𝘭𝘭 𝘐𝘵𝘢𝘭𝘪𝘢, Kamis (9/11), kondisi ini ternyata dimanfaatkan Juve untuk memboyong Kalvin Phillips ke Italia. Bahkan, perwakilan Bianconeri telah meningkatkan upaya mendaratkan pemain 27 tahun itu, setelah membuka pembicaraan awal mengenai kemungkinan kesepakatan pinjaman.

Baca juga : Simone Pastikan Benjamin Pavard Bakal Absen Panjang

Di sisi lain, City bersedia mengizinkan Phillips pergi dengan status pinjaman selama enam bulan dan kepindahannya ke Juve mungkin bisa menjadi solusi kedua klub.

The Eastland tidak tertarik dengan gagasan menjual dan meminjamkan Phillips ke klub rival Liga Primer Inggris. Pelatih Massimiliano Allegri dikatakan ingin memiliki sosok gelandang baru setelah melihat minimnya pemilihan pemain di area itu.

Baca juga : Hasi Liga Italia: Inter Menang, AC Milan Tumbang

Andai gagal menyakinkan Phillips, Juve sudah mengantongi beberapa nama alternatif, seperti PierreEmile Hojbjerg dari Tottenham Hotspur, Rodrigo De Paul milik Atletico Madrid, dan Lazar Samardzic dari Udinese.

Phillips tidak hanya diminati Juventus, melainkan klub Liga Inggris seperti Arsenal, Everton, Newcastle United, West Ham United, serta raksasa Bundesliga Jerman Bayern Munchen.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.